Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaDaerahMuhammadiyah

Bupati Luwu Utara: Pemuda Muhammadiyah Organisasi yang Besar dan Maju

×

Bupati Luwu Utara: Pemuda Muhammadiyah Organisasi yang Besar dan Maju

Share this article

KHITTAH.CO, LUWU UTARA — Saat ini merupakan eranya pemuda, yaitu era digitalisasi, saatnya fokus mendorong agar pemuda bisa maju bersama-sama.

Hal itu diungkapkan Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani saat menghadiri pelantikan pengurus pemuda Muhammadiyah Kabupaten Luwu Utara periode 2018 – 2022, Ahad (02/02/2020) bertempat di Aula La Galigo, Kantor Bupati Luwu Utara.

“Era yang kita hadapi ke depan tidak bisa dianggap sepele. Kita harus ikuti perubahan tapi bukan ikut-ikutan, melainkan ikut mengatur perubahan tersebut. Ciptakan kolaborasi, tinggalkan kompetisi.

Jadikan pemuda Muhammadiyah sebagai organisasi yang sehat, menjalankan setiap struktur dan program kerja, serta menghasilkan kader-kader yang berkualitas sebagai regenerasi. Jangan bangga kalau cuma sukses memimpin, tapi banggalah jika sukses memimpin dan sukses menghasilkan kader-kader yang maju dan berkeadaban,” jelas Indah.

Orang nomor satu di Luwu Utara ini dalam sambutannya menyebutkan, organisasi pemuda Muhammadiyah merupakan salah satu organisasi kepemudaan yang besar dengan prinsipnya yang maju dan berkeadaban.

“Saya yakin kita semua ini orang-orang yang beradab, orang-orang yang berlomba-lomba menuju kebaikan. Organisasi pemuda Muhammadiyah ini organisasi yang baik, pasti di sini kita akan menemukan kebaikan, dan bisa menyalurkan kebaikan itu kepada masyarakat. Saya mengapresiasi bagaimana pemuda Muhammadiyah mengajak serta mendorong pemuda lain untuk maju dan berkeadaban,” ujarnya.

Sebelumnya Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sulawesi Selatan, Elly Oscar mengungkapkan, ada makna pembaharuan yang harus dibawa melalui momen pelantikan ini. Seperti bagaimana memperbaharui diri dan pribadi, serta bagaimana memperbaharui semangat.

“Masuk di Pemuda Muhammadiyah itu harus meluruskan niat dan mempunyai semangat dan siap berjihad di jalan Allah,” tegas dosen Universitas Muhammadiyah Makassar ini.

Elly menegaskan bahwa Pemuda Muhammadiyah adalah organisasi kader “Disini kita ingin menghadirkan generasi- generasi yang cerdas dan mencerdaskan, pemuda-pemuda yang solutif. Kita juga ingin menjadikan pemuda Muhammadiyah sebagai contoh, bukan hadir sebagai masalah, tapi hadir sebagai solusi. Cita-cita Pemuda Muhammadiyah cuma satu, bagaimana menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang lain,” jelasnya.

Oscar mencontohkan sosok Bupati Indah yang memiliki semangat sejalan dengan prinsip pemuda Muhammadiyah. Sosok Bupati yang sering dibicarakan dimana-mana, berjuang dari bawah hingga menjadi seperti saat ini, bahkan menjadi Bupati perempuan pertama di Sulawesi Selatan. “Apa yang telah beliau torehkan, bisa dijadikan contoh oleh pemuda Muhammadiyah,” sebutnya.

Ketua Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Luwu Utara periode 2018 – 2022 dijabat oleh Khaerul Tungga dengan Sekretaris Sandi, serta Bendahara Hasan Basri.

Pimpinan yang dilantik berjumlah 27 orang. Pelantikan turut dihadiri oleh anggota DPRD Sulawesi Selatan sekaligus Ketua IKA Universitas Muhammadiyah Palopo Husmaruddin, Kapolres Luwu Utara Agung Danargito, serta Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Luwu Utara, Misbah Khairuddin. (*)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UIAD

Leave a Reply