Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaDaerah

Panti Asuhan Sejahtera ‘Aisyiyah Pangkajene Sidrap Gelar Porseni Peringati Tahun Baru Hijriah

×

Panti Asuhan Sejahtera ‘Aisyiyah Pangkajene Sidrap Gelar Porseni Peringati Tahun Baru Hijriah

Share this article

KHITTAH.CO, SIDRAP – Peringati tahun baru Islam 1443 Hijriah, Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Panti Asuhan Sejahtera ‘Aisyiyah (LKSA PASA) Pangkajene Sidrap menggelar Porseni PASA 2021. Porseni ini berlangsung mulai dari 12 hingga 18 Agustus 2021.

Kepala Panti LKSA PASA Pangkajene Sidrap, Kalam Fattah menjelaskan, porseni tahun ini mengusung tema Memerdekakan Jiwa dengan Semangat Hijrah. Kegiatan porseni tahun baru Islam ini berjalan lancar dan semarak serta meriah.

“Peserta porseni dibagi beberapa kelompok, yakni 6 kelompok putra dan 6 kelompok putri. Sebanyak 79 anak, putra sejumlah  29 dan putri 50 anak,” kata Fattah.

Lomba-lomba yang dipertandingkan yakni olahraga dan hiburan. Diantaranya tennis meja, bulutangkis, lari karung, lari kelereng, ketangkasan memindahkan sarung tanpa dipegang, memasukkan pensil ke botol secara membelakangi.

Selain itu ada juga lomba seni dan keagamaan, meliputi baca puisi, lagu solo dan paduan suara, tahfizhul Qur-an, pidato/ ceramah, cerdas-cermat, azan dan salat berjemaah (gerak dan bacaan).

“Pengisian angket juga untuk The Best of The Year (Anak PASA Teladan 2021) hal ini sudah berlangsung 5 tahun sejak 2017,” tutur Fattah.

Penutupan Porseni PASA 2021 digelar Sabtu malam, 21 Agustus 2021. Sengaja diundur karena anak panti yang menjadi peserta lomba harus merampungkan puasa sunah Tasuu-‘A dan ‘Asyuura.

Dari sekian banyak lomba pertandingkan, lomba yang menarik bagi pera peserta porseni ini yakni Pengumuman The Best of The Year (Anak PASA Teladan Tahun 2021).

“Proses pemilihan antara sesama peserta porseni melalui angket teladan, penilaian diantaranya kerajinan, kedisiplinan, kepedulian, kebersamaan, ketulusan berbuat dan kepemimpinan,” tandas Kepala LKSA PASA ini.

Dari hasil penilaian, yang berhasil keluar jadi The Best of The Year (Anak PASA Teladan Tahun 2021) dari kategori putra adalah teladan I Muhammad Indra Maulana, teladan II Sukardi, dan telada III Mamat

Sementara itu, untuk ketagori putri diraih oleh Asni Lahudi sebagai teladan I, Kasma B teladan II, dan Musyfirah teladan III.

“Semoga penilaian antar mereka bisa menjadi motivasi lebih baik ke depan,  berhijrah dari kurang ke lebih baik,” harap Fattah.

Lebih jauh, Fattah menjelaskan bahwa porseni ini dikhususkan bagi anak-anak  PASA. Tidak melibatkan peserta dari Luar PASA. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi penularan virus Covid-19.

Saat ini yang menjadi Ketua Pengurus LKSA PASA Pangkajene Sidrap yakni Hj. Rosdiana Azis, S.Ag.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UNISMUH MAKASSAR

Leave a Reply