Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
AUM PendidikanBerita

Mahasiswa IAIM Sinjai Ikuti Pembekalan KKNP, Rektor Dr. Firdaus: Jangan Lupa Sosialisasikan Kampus Kita

×

Mahasiswa IAIM Sinjai Ikuti Pembekalan KKNP, Rektor Dr. Firdaus: Jangan Lupa Sosialisasikan Kampus Kita

Share this article

KHITTAH.CO, SINJAI – Ratusan mahasiswa Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai mengikuti pembekalan Kuliah Kerja Nyata Profesi (KKNP) Angkatan XXVII Tahun Akademik 2021/2022 di Auditorium H. M. Amir Said, Selasa 25 Januari 2022.

Dari laporan Ketua Panitia KKNP IAIM Sinjai, Sudirman P membeberkan ada sebanyak 530 mahasiswa peserta KKNP, hanya saja sampai hari ini dari tiga fakultas ada sebanyak 484 mahasiswa yang telah mendaftarkan diri kepada panitia.

“Pelaksanaan pembekalan kuliah kerja nyata, kita sempat merencanakan untuk melaksanakan pembekalan secara online, tapi ada beberapa pertimbangan, tapi alhamdulillah kita sudah bisa secara offline seperti ini,” kata Sudi dengan sapaannya.

Lebih lanjut dalam laporannya, pria yang juga menjabat sebagai Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) IAIM Sinjai ini menjelaskan jika pembekalan ini bakal berlangsung selama tiga hari kedepan.

“Insya Allah ada beberapa materi dalam pembekalan ini hingga 27 Januari 2022 mendatang, dan pelepasan bakal dilepas oleh Bupati Sinjai, dan sesuai hasil keluarnya rekomendasi, kita bakal KKNP dan berlokasi di tiga Kabupaten, Sinjai, Bulukumba dan Bone,” lanjut Sudirman.

Ditempat yang sama, dalam sambutannya Rektor IAIM Sinjai menitipkan pesan kepada peserta KKNP yakni kata Dr. Firdaus mahasiswa harus memiliki tiga kepintaran yaitu pintar, pintar dan pintar sehingga pembekalan ini dilakukan untuk memberikan bekal sebelum turun ke lapangan.

“Dan jangan lupa sampaikan kepada masyarakat, jika kampus kita memiliki visi yang padat dan jelas, yakni Islami, Progresif dan Kompetitif. Salah satu makna progresif, adalah selalu bergerak maju, selalu menyesuaikan diri dimanapun dan kapanpun berada, mengikuti perkembangan kekinian dan selalu berusaha untuk maju, harus selalu ada grade peningkatan dan grade maju untuk berkembang,” jelasnya.

Tidak hanya itu, Rektor IAIM Sinjai menyebut bahwa KKNP tahun ini bertepatan dengan penerimaan mahasiswa baru sehingga kalian turun ke lapangan jangan lupa sosialisasikan kampus kita. Karena kuliah di IAIM Sinjai, dunia akhirat kita gapai karena kita belajar agama.

Seperti diketahui, pelaksanaan KKNP IAIM Sinjai ini bakal mulai di 1 Februari dan penarikan 1 April 2022 mendatang. Sementara rekomendasi yang keluar dari Bupati Sinjai ada enam kecamatan yakni Sinjai Tengah, Barat, Selatan, Borong, Bulupoddo dan Pulau Sembilan.

Sementara di Kabupaten Bone, nantinya bertempat di Kecamatan Kajuara, Tonra dan Kahu sebanyak 8 posko. Sedangkan di Kabupaten Bulukumba, berada di Tanete dan Balampesoang. Untuk KKNP tahun 2022, IAIM Sinjai menggandeng BPJS Ketenagakerjaan selama proses KKNP berlangsung. (Muhammad Fitrah)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply