Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
AUM Pendidikan

Inilah Keunggulan Prodi S1 Peternakan UMGO

×

Inilah Keunggulan Prodi S1 Peternakan UMGO

Share this article

KHITTAH.CO, GORONTALO – Bagi pelajar yang mencari Jurusan yang cocok untuk melanjutkan pendidikan tinggi, Jurusan Ilmu Peternakan Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) bisa menjadi pilihan utama.

Ilmu Peternakan bukan hal yang mudah disepelekan. Dibutuhkan ilmu khusus yang bisa diperoleh dari jurusan. Peluang kerja yang ditawarkan juga luas, gaji yang diperoleh pun termasuk besar.

Dalam masyarakat luas, kerap kali memandang rendah jurusan ini. Hal tersebut karena anggapan bahwa Ilmu Peternakan pasti kerjanya di lapangan, bau, selalu dengan hewan, gajinya sedikit jika dibandingkan dengan orang kantoran yang bekerja menggunakan jas dan kemeja.

Padahal, nyatanya tidak seperti itu. Ilmu Peternakan tidak melulu mengurusi kotoran hewan di kandang, tetapi juga belajar cara budidaya unggas dan ruminansia.

Tidak hanya itu, jurusan ini juga mempelajari olahan hasil ternaknya, reproduksi ternak, genetika ternak, nutrisi pakan ternak, kemudian pengendalian kesehatan hewan, dan sebagainya. Jurusan ini pasti akan selalu dibutuhkan sepanjang masa.

UMGO sebagai kampus swasta terbaik di Gorontalo menyadari betul tentang pentingnya kehadiran jurusan ini guna menunjang sumber daya manusia yang kelak diharapkan bisa menjadi penerus kemajuan bangsa.

Untuk itu, UMGO terus meningkatkan kualitas jurusan dalam menunjang proses belajar mengajar di kelas, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat. Ada banyak keunggulan kuliah di jurusan S1 Peternakan UMGO.

Kurikulum didesain berbasis MBKM sama dengan PTN/PTS. Selain itu, perkuliahan juga ditunjang dengan tenaga pengajar atau dosen yang profesional dan kompoten di bidangnya yang dipimpin Dr. Mohamad Ervandi selaku Kaprodi.

Mahasiswa tidak perlu khawatir mengenai kualitas ketika lulus dari jurusan ini, karena jurusan peternakan UMGO bertujuan menghasilkan lulusan di bidang peternakan yang mampu memecahkan masalah peternakan.

Tidak hanya itu, UMGO juga bertujujan untuk menghasilkan alumni yang dapat merespons kemajuan teknologi di bidang peternakan dan sistem peternakan terpadu dalam Kerangka Sustainable Agriculture serta berkomitmen secara nasional dan berwawasan global.

Selain itu, S1 Peternakan UMGO telah bekerjasama dengan berbagai perusahaan, lembaga, dan instansi pemerintah yang ada untuk praktek kerja serta magang profesi mahasiswa peternakan.

Satu lagi hal yang penting diketahui adalah bahwa jurusan ini memiliki laboratorium peternakan terpadu dan terlengkap, baik dari ternak unggas maupun ruminansia besar dan kecil.

Laboratorium tersebut di antaranya, (sapi dan kambing), agribisnis tanaman pangan dan hortikultura (jagung dan sayuran), budidaya perikanan air tawar (aquakultur), dan agribisnis ternak unggas (ayam petelur).

Untuk prospek kerja lulusan S1 Peternakan UMGO tidak perlu khawatir. Para lulusan jurusan ini memiliki peluang kerja yang sangat luas. Mulai dari menjadi Aparatur Sipil Negara pada instansi pemerintah ataupun bisa berkiprah pada swasta dan perbankan.

Selain itu, lulusan Peternakan dibutuhkan untuk menjadi konsultan industri, penyuluh peternakan, pendidik, peneliti dan masih banyak lagi.

Mahasiswa juga didorong untuk menjadi entrepreneur yang mempunyai hard skill maupun soft skill yang mampu membuka lapangan kerja dengan bekal ilmu yang didapatkan selama menempuh pendidikan di jurusan peternakan.

Program Studi yang kini berada dalam Fakultas Sains dan Ilmu Komputer ini telah terakreditasi B dan telah membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa baru yang mau berproses didalamnya.

Jadwal pendaftaran gelombang satu pada Januari-Maret 2022, gelombang 2 pada April-Juni 2022, dan gelombang 3 Juli-Agustus 2022.

Dengan peluang beasiswa dari berbagai lembaga dan instansi seperti Kartu Indonesia Pintar (KIP), Bantuan Belajar Mahasiswa (BBM), Prestasi Peningkatan Akademik (PPA), Pemerintah Daerah, perbankan, beasiswa persyarikatan, Anda diundang untuk berkuliah di kampus kami!

Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi kontak person 0811 4358 552 (Ervandi) atau bisa langsung ke UMGO Jln. Prof. Dr. Mansoer Pateda, Desa Pentadio Timur, Kec. Telaga Biru. Kunjungi website kampus https://umgo.ac.id dan link pendaftaran mahasiswa baru http://apps.umgo.ac.id/public/admis.

(Rls/ Fikar)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply