Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Terima Beasiswa KIP, Begini Ungkapan Syukur Mahasiswa Unismuh

×

Terima Beasiswa KIP, Begini Ungkapan Syukur Mahasiswa Unismuh

Share this article

KHITTAH.CO, MAKASSAR – Sebanyak 349 mahasiswa Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menerima buku tabungan program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka tahun 2022.

Prosesi penyerahan tersebut berlangsung di Balai Sidang Muktamar Kampus Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin, Rabu, 7 Desember 2022.

Buku tabungan diserahkan secara simbolik oleh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IX Andi Lukman.

Salah seorang mahasiswa penerima beasiswa KIP dari Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Abdul Razak, menyampaikan testimoninya dalam acara penyerahan buku tabungan tersebut.

Razak merupakan anak petani yang bermimpi meraih pendidikan setinggi mungkin. Ia merasa dengan kondisi keluarganya, ia tidak dapat melanjutkan pendidikannya.

Razak mengungkapkan kesyukurannya, karena dengan adanya program beasiswa KIP ini, ia dapat melanjutkan Pendidikan.

“Saya tidak pernah berpikir untuk bisa kuliah, untuk bisa mengenyam pendidikan, dan sangat bersyukur dengan adanya program beasiswa ini, sehingga dapat berkuliah di Unismuh Makassar,” ucap dia.

Diketahui, Razak juga merupakan Ketua Bidang Organisasi Pimpinan Daerah (PD) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kabupaten Bantaeng.

Pernyataan serupa disampaikan mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Agama Islam (FAI) Anisa Septiawati.

Ia mengatakan bahwa bantuan dana yang diberikan akan digunakan dengan sebaik mungkin. “Saya akan menggunakan bantuan ini dengan baik, dan akan meningkatkan nilai akademik agar tetap dapat mempertahankan beasiswa ini,” imbuh dia.

Anisa juga berharap agar program beasiswa KIP ini terus berlanjut untuk membantu orang-orang yang terhambat biaya untuk melanjutkan pendidikan.

Dilansir dari laman resmi https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/, beasiswa KIP Kuliah adalah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah bagi lulusan SMA/sederajat yang memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan.

Selain bantuan beasiswa dari Pemerintah, Unismuh Makassar juga menyiapkan beasiswa lainnya untuk mahasiswa yang dikenal dengan Program Beasiswa Universitas Muhammadiyah Makassar (BUMM).

Beasiswa tersebut meliputi Mahasiswa Prestasi Akademik, Hafiz Al-quran, dan Bibit Unggul Persyarikatan.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner PMB UMSI

Leave a Reply