Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Tim Dosen Unismuh Gelar Pengabdian Masyarakat, Gambaran Model pembelajaran Berbasis ICT

×

Tim Dosen Unismuh Gelar Pengabdian Masyarakat, Gambaran Model pembelajaran Berbasis ICT

Share this article

KHITTAH.CO, MAKASSAR – Dosen dan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dan Persyarikatan (PENGMAS) dalam bentuk Pelatihan Media Pembelajaran Berbasis Information And Communication Technology Menggunakan Vsdc Di Lab School Universitas Muhammadiyah Makassar.

Kegiatan PENGMAS tersebut digelar di Unismuh Bisnis Centre (UBC), Lantai 2 Gedung Menara Iqra Unismuh Makassar, Senin, 09 Januari 2023.

Dalam kegiatan tersebut TIM Pengmas Maria Ulviani sebagai narasumber mengungkapkan pentingnya memahami media pembelajaran berbasis Information And Communication Technology.

“Kita harus memahami lebih dalam mengenai media pembelajaran yang berbasis ICT menggunakan VSDC, Information And Communication Technology adalah alat yang digunakan untuk mengolah, mentransfer dan memuat data atau informasi dari perangkat yang satu dengan perangkat yang lainnya. Sehingga proses dalam mengkomunikasikan setiap data atau informasi mudah untuk dipahami oleh anak,” ungkapnya.

Ulva sapaan akrapnya mengungkapkan tugas seorang guru adalah mengarahkan siswanya untuk menjawab sendiri mengenai unsur-unsur yang sesuai dengan rambu-rambu yang diberikan oleh guru dan harus sesuai dengan ajaran yang telah ditentukan.

“Artinya, pengajaran tidak boleh menyimpang dari aturan yang diberikan dalam kurikulum saat ini. Oleh karena itu, guru harus mampu memberikan contoh berkomunikasi atau interaksi langsung” paparnya

Lebih lanjut Ketua Tim Pngmas ini mengungkapkan bahwa Guru dan teknologi khususnya ICT mempunyai hubungan yang menarik. Perkembangan ICT yang mempengaruhi bidang pendidikan bukan hanya membawa berbagai kemudahan serta memberikan kemudahan-kemudahan kepada sorang guru, namun, dapat menimbulkan kesulitan pada aspek penggunaan dan pengintegrasian dalam pengajaran dan pembelajaran dipendidikan, Meski segala keperluan teknologi dan infrastruktur lain disediakan namun faktor guru masih belum mendapatkan perhatian sewajarnya.

“Ini bermakna bahwa, pengetahuan dan kemahiran ICT serta sikap terhadap ITC yang dimiliki guru adalah penting,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut diselenggarakan dengan dana Hibah Risetmu PENGMAS : Pengabdian Kepada Masyarakat dan Persyarikatan, Pelaksanaan pelatiahan dan pemberian materi pertama kali berlangsung sangat kondusif dan interaktif Karen Sebelum memasuki materi inti, tutor pertama memberikan stimulus kepada peserta dengan menampilkan gambar pohon hijau yang rindang dan lebat daunya sebagai tekhnik memotifasi sekaligus memberikan gambaran keadaan terhadap proses kinerja manusia dalam menghasilkan output yang baik.

“Memberikan motivasi dan gambaran model media pembelajaran berbasis ICT menggunakan VSDC yang diharapkan mampu membuat guru-guru dan peserta pelatihan menjadi semangat dan tertarik mengikuti pelatihan ini, Pelatihan tersebut diikuti oleh guru-guru Lab. School Universitas Muhammadiyah Makassar,” pungkasnya.

Ditempat yang sama, anggota tim Pengmas Akram Budiman menerangkan bahwa manfaat media pembelajaran berbasis Information And Communication Technology adalah Quick And Automatic Completion Of routine Tasks = Tugas-tugas rutin dapat diselesaikan dengan menggunakan komputer dengan cepat dan automatik, Assesing And Handling Information.

“Dengan komputer yang dihubungkan dengan internet kita dapat dengan mudah memperoleh dan mengirimkan dengan mudah dan cepat. Melalui jaringan internet kita dapat memiliki website yang menjangkau ujung dunia manapun,” ungkapnya.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UNISMUH MAKASSAR

Leave a Reply