Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Hadiri Wisuda IKIP Muhammadiyah Maumere, Ketua PP Muhammadiyah Irwan Akib Merasa Terharu

×

Hadiri Wisuda IKIP Muhammadiyah Maumere, Ketua PP Muhammadiyah Irwan Akib Merasa Terharu

Share this article

KHITTAH.CO, MAUMERE – Suasana keakraban menggema di kampus Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Muhammadiyah Maumere saat Prof Irwan Akib, Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, memasuki area acara.

Sabtu yang cerah, 26 Agustus 2023, menjadi momen istimewa bagi civitas akademika IKIP Muhammadiyah Maumere. Mereka merayakan wisuda angkatan ke-7.

IKIP Muhammadiyah Maumere menunjukkan kemajuan signifikan dalam mengembangkan dunia pendidikan di daerah itu. Bahkan dalam waktu dekat, kampus itu akan beralih bentuk menjadi Universitas Muhammadiyah Maumere.

Di IKIP Maumere, 85 persen mahasiswa merupakan non muslim. Hal ini menegaskan bagaimana lembaga pendidikan di bawah naungan Muhammadiyah mampu memperlihatkan inklusivitas dan keterbukaannya dalam menerima mahasiswa dari berbagai latar belakang agama.

Tak hanya itu, acara tersebut juga dihiasi dengan kehadiran para tokoh lintas agama dan ormas keagamaan yang memberikan dukungan penuh kepada IKIP Muhammadiyah Maumere.

Salah satu momen yang menyentuh bagi Irwan Akib, adalah kehadiran seorang sesepuh Muhammadiyah, yang akrab disapa Abah Rasyid. Dalam usia yang sudah menginjak 83 tahun, ia masih tegar dan penuh semangat.

“Sebagai salah satu perintis Muhammadiyah di Maumere, Abah Rasyid berbagi kisah inspiratif tentang bagaimana Muhammadiyah di Maumere pertama kali diperkenalkan oleh para pendatang dari Selayar, Sulawesi Selatan,” ungkap Irwan.

Cerita dari Abah Rasyid dan kehadiran Irwan Akib semakin menguatkan ikatan kebersamaan yang ada dalam lingkungan IKIP Muhammadiyah Maumere.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply