KHITTAH.CO, Gowa – Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah mengumumkan maklumat nomor 02/MLM/I.1/E/2023 terkait dengan Gerhana Bulan sebagian yang akan terjadi pada hari Ahad, 29 Oktober 2023.
Gerhana Bulan Sebagian ini akan melintasi seluruh wilayah Indonesia dan akan terjadi pada waktu berikut: dimulai pada pukul 03:35:18 WITA, mencapai puncak pada pukul 04:14:04 WITA, dan berakhir pada pukul 04:52:39 WITA.
Beberapa wilayah, seperti Sumatera, Banten, DKI Jakarta, sebagian Jawa Barat, dan sebagian Kalimantan Barat, akan dapat menyaksikan Gerhana Bulan Sebagian mulai awal hingga berakhir.
Sementara di Papua, sebagian besar Papua Barat, sebagian Maluku, dan beberapa wilayah lainnya, Gerhana Bulan Sebagian akan dapat disaksikan mulai awal hingga bulan terbenam selama gerhana berlangsung.
Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengimbau kepada semua pimpinan dan warga Muhammadiyah untuk melaksanakan ibadah Salat Gerhana Bulan (Salat Khusuf) serta memperbanyak doa, zikir, dan sedekah dalam rangka mengakui kebesaran Allah yang menciptakan alam semesta ini.
Lokasi shalat gerhana yang dihelat oleh warga Muhammadiyah di Gowa pada Ahad Subuh, 29 Oktober 2023, termasuk:
1. Masjid Nurul Jihad Anassappu (PCM Barembeng)
2. Masjid Muhammadiyah Panranga (PCM. Limbung)
3. Masjid Baiturrahim Bonto-bontoa (Sungguminasa)
4. Masjid Al ikhwan Paranga (PCM Borimatangkasa)
5. Masjid Idaratul Auqaf Pammase (PCM Limbung)
6. Masjid Nurul Amin Borongunti (PCM Limbung)
7. Masjid Nurul Izzah Pallagga
8. Mesjid Muhammadiyah Al-Ijtihad Biringbalang PCM Bontonompo
9. Masjid Annur jln.Nuri s.minasa
10. Masjid Baiturrahmaan Bontoa desa moncobalang.
11. Masjid Nurul Haq Romanglompoa (PCM Gentungang)