KHITTA.CO, MAKASSAR – Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar Prof Dr Ambo Asse M.Ag menyerahkan tampuk kepemimpinan kepada penerusnya, Dr Ir Abd Rakhim Nanda MT IPU, pada Selasa, 13 Agustus 2024 di Balai Sidang Muktamar, Kampus Unismuh Makassar.
Menjadi penerus kepemimpinan Ambo Asse disebut-sebut bukan hal mudah. Sebab, di bawah kepemimpinan Ambo Asse, Unismuh Makassar berhasil meraih akreditasi Unggul dari BAN PT. Salah satu prestasi terbaik capaian Unismuh Makassar. Meskipun Ambo Asse sendiri menyebut akreditasi unggul itu diperoleh berkat usaha maksimal dan sungguh-sungguh dari seluruh civitas akademika, terutama semangat dari Badan Penjaminan Mutu yang didukung oleh Badan Perencanaan, dipimpin oleh para Wakil Rektor, serta seluruh pimpinan lainnya.
“Seluruh dosen, karyawan di Biro, Lembaga, Fakultas, Prodi, Perpustakaan, dan laboratorium turut berperan tanpa kecuali. Semua unsur dan komponen di Universitas yang dipimpin oleh Rektor, dengan pendampingan dan pengawasan oleh Badan Pembina Harian, melakukan langkah nyata dan strategis untuk mewujudkan kemajuan Universitas dan Persyarikatan Muhammadiyah,” jelas Ambo Asse dalam berbagai kesempatan.
Ambo Asse menegaskan, bahwa capaian Unismuh pada masa kepemimpinannya merupakan kerja keras semua pihak. “Tugas saya hanya bicara. Selebihnya tugas pembantu rektor. Jadi selain saya, semuanya pembantu rektor, termasuk security, pembantu rektor di bidang keamanan,” ungkapnya.
Deretan Prestasi Unismuh
Ambo Asse menyebut pencapaian akreditasi unggul Unismuh Makassar tak lepas dari banyaknya deretan prestasi sebelumnya, termasuk prestasi mahasiswa di bidang akademik maupun non akademik.
Sementara itu, di level Prodi, menjelang akhir masa jabatan, setidaknya sebanyak 28 Prodi telah meraih akreditasi unggul dan A, baik dan BAN PT, maupun Lembaga Akreditasi Mandiri. Tak hanya itu, sejumlah Prodi juga telah menyandang akreditasi nasional dan internasional. Diketahui, Prodi Sarjana Kedokteran dan Prodi Profesi Dokter telah meraih akreditasi internasional ASIIN. Prestasi itu disertai dengan sertifikasi internasional FERCAP bagi Komite Etik Kedokteran Unismuh Makassar.
Prestasi lainnya berupa 59 unit kerja di Unismuh telah menerima Sertifikasi ISO 21001:2018 pada tahun 2023. Capaian monumental lainnya ialah pencapaian Akreditasi A untuk Perpustakaan Unismuh, dan akreditasi paripurna untuk Klinik Unismuh Medical Center (UMC).
Teranyar, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Unismuh Makassar yang baru beberapa bulan beroperasi juga telah meraih akreditasi paripurna dari LARSI. Meski telah dirintis lebih dari satu dekade, rumah sakit ini baru beroperasi pada periode kepemimpinan Ambo Asse.
Prestasi mahasiswa Unismuh pada masa kepemimpinan Ambo Asse juga cukup membanggakan, baik di kancah nasional maupun internasional. Dalam tiga tahun terakhir (2021-2024), tercatat ada 16 prestasi akademik dan 24 prestasi non-akademik di tingkat internasional. Di tingkat nasional, mahasiswa Unismuh berhasil meraih 298 prestasi akademik dan 161 prestasi non-akademik.
Selain itu, di bawah kepemimpinan Ambo Asse, Unismuh Makassar telah mendirikan berbagai program studi baru, yaitu Prodi S1 Hukum Bisnis, S2 Pendidikan Matematika, S2 Pendidikan Sosiologi, S3 Ilmu Pendidikan, S3 Agribisnis, dan S2 Teknik Pengairan.
Selama periode kepemimpinan Ambo Asse, jumlah mahasiswa baru yang mendaftar di Unismuh dalam empat tahun terakhir mencapai 16.797 orang. Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) di Unismuh mencapai 2.550 peserta. Sementara itu, jumlah lulusan atau yudisium yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan mereka di Unismuh selama periode yang sama mencapai 16.589 orang.
Rincian lulusan Unismuh Makassar selama masa kepemimpinan Ambo Asse terdiri dari 19 lulusan Program Doktor (S3), 1.142 lulusan Program Magister (S2), 14.860 lulusan Program Sarjana (S1), 280 lulusan Program Diploma Tiga (D3), dan 290 lulusan Profesi Dokter.
Unismuh Makassar juga aktif dalam bidang penelitian dan pengabdian masyarakat. Selama beberapa tahun terakhir, Unismuh berhasil mendapatkan hibah penelitian dan pengabdian dari berbagai sumber, termasuk Kementerian Ristek Dikti, Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, serta kerjasama internasional. Terhitung, total dana hibah yang diterima mencapai puluhan miliaran rupiah.
Unismuh dalam empat tahun terakhir, telah dua kali mendapatkan kepercayaan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi sebagai pelaksana Program Wirausaha Merdeka (WMK). Program WMK Unismuh yang dipimpin Prof Andi Sukri Syamsuri, berhasil meraih penghargaan sebagai pelaksana WMK dengan Tingkat kepatuhan administrasi terbaik pada tahun 2022.
Prestasi lainnya, melalui Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Aktivitas Instruksional (LP2AI), Unismuh dinyatakan lulus seleksi sebagai salah satu penyelenggara pelatihan Pekerti dan Applied Approach (AA) bagi dosen.
Selain itu, melalui Lembaga Pengembangan Bahasa, Kerja Sama, dan Urusan Internasional (LPBKUI), Unismuh Makassar menjalin kerjasama dengan 22 negara, termasuk Amerika Serikat, Jepang, Jerman, dan beberapa negara di Asia Tenggara. Kerjasama ini mencakup program pertukaran pelajar, magang internasional, serta kolaborasi dalam penelitian dan pengabdian masyarakat.
Program seperti MACCA (Makassar Academic and Cultural Heritage Activity/ Program Mobilisasi Mahasiswa Internasional) dan PANRITA (Visiting Professor, Research Collaboration, and Training), dan MALEBBI (Malebbi Leaders Bilateral and Boundless Incorporation), menunjukkan komitmen Unismuh dalam mengembangkan daya saing internasional.
Pengembangan Sarana dan Prasarana
Selain mendulang prestasi akademik dan non akademik, Unismuh Makassar pada masa kepemimpinan Ambo Asse juga terus berinvestasi dalam pengembangan sarana dan prasarana. Pada masa kepemimpinan Ambo Asse, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Unismuh telah beroperasi dengan layanan BPJS, setelah semua sarana dan prasarana dibenahi.
Di penghujung kepemimpinan Ambo Asse, gedung baru Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) setinggi 11 lantai, yang berada dalam kompleks yang sama dengan RS, bakal diresmikan oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Haedar Nashir.
Pada kawasan yang terletak di Jl Tun Abd Razak, Kabupaten Gowa itu, juga telah dicanangkan pembangunan Gedung Serbaguna Unismuh Health Center. Pencanangan gedung tersebut dilakukan bersamaan dengan pencanangan pembangunan laboratorium terpadu setinggi 12 Lantai oleh Sekum PP Muhammadiyah pada 20 April 2024. Pembangunan gedung tersebut menjadi salah satu tugas lanjutan, bagi rektor penerus Ambo Asse di Unismuh Makassar.
Bukan hanya membangun gedung baru, Ambo Asse juga memperjuangkan alas hak kepemilikan aset Unismuh, salah satunya Kampus Unismuh di jalan Ranggong. Kampus yang telah digunakan sejak tanggal 1 Oktober 1965 itu, baru menjadi milik Unismuh pada 22 Desember 2022, setelah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) menyerahkan gedung tersebut kepada Unismuh.
Kiprah Ambo Asse sebagai Rektor Unismuh Makassar memang telah berakhir, namun warisan kepemimpinannya perlu terus dirawat dan dikembangkan. Terima kasih Prof Ambo Asse!