Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaMuhammadiyahPendidikan

Nasyiah Sulsel Bakal Gelar Musykerwil I di Pinrang, Panitia Audiensi dengan Rektor Unismuh

×

Nasyiah Sulsel Bakal Gelar Musykerwil I di Pinrang, Panitia Audiensi dengan Rektor Unismuh

Share this article

KHITTAH.CO, MAKASSAR – Panitia Pelaksana  Musyawarah Kerja Wilayah (Musykerwil) I Nasyiatul Aisyiyah (Nasyiah) Sulsel 2022-2026 melakukan audiensi dengan Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar Dr Abd Rakhim Nanda, Senin 19 Agustus 2024. Mereka diterima di ruang kerja Rektor lantai 17 Gedung Iqra Unismuh.

Rombongan PW Nasyiah Sulsel terdiri dari tujuh orang yakni  Nur Fadilah Amin (Sekretaris PW Nasyiah Sulsel), didampingi panitia Hardiati, Anita Shaleha, A.Aisyah Amini (Sekretaris Panitia), Sri Niken Ariati, Nurul Fajriyah Hading serta Rafiah Mahmudah.

Sekretaris PW Nasyiah Sulsel, Nur Fadilah Amin menyampaikan bahwa Musykerwil 1 Nasyiah akan digelar pada Jumat-Ahad, 23-25 Agustus 2024 di Hotel Atiqah Syariah, Kecamatan Watang Sawitto, Kab Pinrang.

Musykerwil 1 mengambil tema “Menguatkan Fondasi Keluarga Muda Tangguh Melalui Kolaborasi dan Edukasi Berkelanjutan untuk Sulsel Berkemajuan”.

Dalam Musykerwil, kata Nur Fadilah, akan ada laporan pertanggungjawaban pada tengah periode kepemimpinan, konsolidasi organisasi serta akan merumuskan rekomendasi atas strategis yang perlu disikapi oleh Nasyiatul Aisyiyah.

Ia juga menambahkan dalam rangkaian Musykerwil agenda lain melaunching JAINA (Jaga Ideologi Nasyiah) dengan pemateri Dr Abd Rakhim Nanda serta BALLA BIJANA atau Program Desa Binaan kerjasama dengan 3 departemen, yakni Departemen Pendidikan dan Penelitian, Departemen Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat, dan Departemen Pustaka, Informasi dan Teknologi Digital.

Ia juga melaporkan peserta Musykerwil kurang lebih 150 orang, terdiri dari PW Nasyiah Sulsel, Ketua dan Sekretaris Pimpinan Daerah serta satu anggota PD yang sudah disahkan PW Nasyiah Sulsel serta wakil-wakil daerah yang diambil dari pimpinan cabang.

Daerah yang memiliki 1-4 cabang diwakili 1 orang utusan, 5-8 cabang diwakili 2 orang utusan, 9-12 cabang diwakili 3 utusan serta 13 cabang atau lebih diwakili 4 utusan.

Abd  Rakhim Nanda, yang juga merupakan  Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sulsel menyambut baik kunjungan silaturahim PW Nasyiah Sulsel bersama pantia Musykerwil I di Kampus Unismuh Makassar.

Pada akhir penerimaan, Rakhim  Nanda  berharap kegiatan ini dapat  berjalan lancar dan sukses, karena itu dibutuhkan persiapan  yang matang dan tetap menjaga kesehatan, baik fisik maupun mental.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply