Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
ArsipBeritaMuhammadiyah

Ingin Jadi Aktivis Nasyiah? Baca dulu Artikel ini

×

Ingin Jadi Aktivis Nasyiah? Baca dulu Artikel ini

Share this article

KHITTAH.co – Segenap warga Nasyiatul ‘Aisyiyah (Nasyiah) Sulawesi Selatan akan menggelar perhelatan akbar, Musyawarah Wilayah XIII, di Kabupaten Enrekang, pada tanggal 27-29 Januari 2017. Kegiatan ini mengusung tema “Gerakan Perempuan Muda untuk Sulawesi Selatan Berkemajuan”.

Nah, bagi anda yang tertarik mengenal organisasi ini, atau mungkin ingin terlibat sebagai aktivis gerakan perempuan muda ini, perlu mengenal Visi dan Misinya.

Nasyiatul ‘Aisyiyah memiliki visi “Terbentuknya putri Islam yang berarti bagi keluarga, bangsa, dan agama menuju terwujudnya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya”. Untuk mewujudkan visi tersebut, Nasyiah menetapkan tiga Misi, yaitu:

Pertama, melaksanakan dakwah Islam amar ma’ruf nahi munkar dalam membina putri Islam yang berarti bagi agama, bangsa, dan negara menuju terwujudnya masyarakat yang sebenar-benarnya.

Kedua, melaksanakan pencerahan dan pemberdayaan perempuan menuju masyarakat yang menjunjung tinggi harkat, martabat dan nilai-nilai kemanusiaan yang sesuai dengan ajaran Islam.

Ketiga, menyelenggarakan amal usaha dan meningkatkan peran Nasyiatul ‘Aisyiyah sebagai pelopor, pelangsung dan penyempurna perjuangan Muhammadiyah.

Ingin mengenal organisasi ini lebih jauh? Baca juga Sejarah Nasyiatul Aisyiyah

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner PMB UMSI

Leave a Reply