Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Mahasiswa Prodi Ekonomi Islam Unismuh Didorong Bangun Literasi Ekonomi Syariah yang Berdaya Saing Global

×

Mahasiswa Prodi Ekonomi Islam Unismuh Didorong Bangun Literasi Ekonomi Syariah yang Berdaya Saing Global

Share this article

Khittah.co, Makassar  — Program Studi Ekonomi Islam, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar sukses menggelar Seminar Ekonomi Islam bertajuk “Peran Mahasiswa dalam Membangun Literasi Ekonomi Islam di Era Modern”, Sabtu 18 Oktober 2025.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber utama Mega Oktaviani, S.E., M.Si., Ph.D., dosen Ekonomi Syariah Universitas Gunadarma sekaligus Sekretaris Dewan Pakar KA-FoSSEI (Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam).

Dalam pemaparannya, Mega Oktaviani menekankan pentingnya peran mahasiswa sebagai agen strategis dalam pengembangan ekonomi Islam, baik di tingkat nasional maupun global. Mahasiswa, menurutnya, perlu mengambil peran aktif dalam memperkuat ekosistem ekonomi syariah yang berkeadilan, beretika, dan berorientasi pada kemaslahatan umat.

“Penguatan literasi ekonomi Islam tidak hanya penting di lingkungan akademik, tetapi juga di tengah masyarakat luas. Nilai-nilai ekonomi berbasis syariah harus dihadirkan dalam praktik kehidupan sehari-hari agar benar-benar membawa manfaat,” ujarnya.

Seminar ini juga menjadi ruang refleksi bagi mahasiswa untuk memperluas wawasan dan meneguhkan komitmen dalam memperjuangkan sistem ekonomi yang bernilai syariah. Antusiasme peserta tampak dari aktifnya sesi diskusi dan tanya jawab yang membahas strategi penguatan literasi ekonomi Islam di kalangan generasi muda.

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unismuh Makassar, Dr. Edi Jusriadi, S.E., M.M. Dalam sambutannya, ia memberikan apresiasi atas inisiatif mahasiswa yang terus menghidupkan kegiatan akademik bernuansa edukatif.

“Saya menyambut baik setiap kegiatan yang diinisiasi oleh mahasiswa. Kegiatan seperti ini perlu terus dikembangkan agar atmosfer akademik di lingkungan kampus semakin kuat dan produktif,” tutur Dr. Edi Jusriadi.

Seminar dihadiri dosen, mahasiswa, dan civitas akademika FEB Unismuh Makassar. Melalui kegiatan ini, mahasiswa Ekonomi Islam diharapkan semakin bersemangat memperkuat pemahaman, penelitian, dan penerapan ekonomi Islam—baik di tingkat nasional maupun global—demi mewujudkan sistem ekonomi yang adil, inklusif, dan berlandaskan nilai-nilai syariah.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply