KHITTAH. CO, SIDRAP — Empat dosen Program Studi Pendidikan Ners Institut Teknologi Kesehatan Muhammadiyah (ITKES) Sidrap sukses menorehkan prestasi pada ajang internasional 1st International Conference on Nursing Education and Practice (ICNEP) 2025 yang digelar School of Nursing and Applied Science, Lincoln University College (LUC) Malaysia. Konferensi berlangsung pada 19–20 November 2025 di The Everly Hotel, Putrajaya, Malaysia.
Keempat dosen tersebut yakni Ns. Asnuddin, S.Kep., M.Kes., M.Kep., Ns. Meriem Meisyaroh, S.Kep., M.Kes., Ns. Zainab, S.Kep., M.Kep., Sp.Kep.MB., serta Ns. Sulkifli Nurdin, S.Kep., M.MKes., M.Kep. Mereka hadir sebagai pemakalah sekaligus peserta aktif dalam forum ilmiah internasional tersebut.
Konferensi ini diikuti perwakilan dari berbagai negara, di antaranya Malaysia, Indonesia, China, India, Thailand, Kamerun, dan Arab Saudi. Para peserta meliputi pimpinan perguruan tinggi, dosen, serta mahasiswa dari berbagai institusi kesehatan.
Dalam kegiatan ini, salah satu dosen ITKES Muhammadiyah Sidrap, Ns. Meriem Meisyaroh, S.Kep., M.Kes., berhasil meraih penghargaan The Best Presenter. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Penyelenggara, Prof. Dr. Faridah Mohd Said. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi institusi, sekaligus menunjukkan kualitas dosen ITKES Sidrap di kancah internasional.
Keikutsertaan para dosen dalam konferensi ini juga tidak terlepas dari peran mereka sebagai mahasiswa Program Doctoral in Nursing (Ph.D) di Lincoln University College Malaysia. Selain memperluas jejaring akademik, partisipasi ini menguatkan kontribusi mereka dalam penelitian dan publikasi ilmiah.
Rektor ITKES Muhammadiyah Sidrap, Dr. Muh Tahir Saenong, M.Kes menyampaikan komitmennya untuk terus memberikan dukungan, fasilitas, dan ruang pengembangan bagi seluruh dosen. Prestasi ini diharapkan menjadi motivasi bagi dosen lain untuk terus meningkatkan kualitas tridarma perguruan tinggi, khususnya dalam bidang penelitian dan publikasi ilmiah bertaraf internasional.





















