Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Kepengurusan Baru, PCPM Salaka dan Pattalasang Komitmen Berdayakan Pemuda

×

Kepengurusan Baru, PCPM Salaka dan Pattalasang Komitmen Berdayakan Pemuda

Share this article

KHITTAH.CO, Takalar – Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Salaka dan Pattallassang menggelar musyawarah cabang (Musycab) bertema “Pemuda berdaya, menuju Takalar yang unggul dan bermartabat” pada Jum’at (19/02/2021).

Dalam kegiatan itu, Agus Mursalim berhasil terpilih sebagai Ketua PCPM Salaka dan Alfisahar sebagai Ketua PCPM Pattallassang.

Ketua Panitia, Rahmad. M, S.Pd melaporkan, kegiatan ini adalah yang pertama, dari seluruh rangkaian musycab PCPM se-Kabupaten Takalar.

“Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar dan sukses,” ungkapnya.

Sementara Ketua PDPM Takalar, Hamsunar, S.Pd., mengatakan, pemberdayaan pemuda harus digalakkan di seluruh level kepemimpinan.

“Kami berharap tokoh Muhammadiyah di kedua cabang agar berperan aktif mendorong pemberdayaan pemuda,” ujarnya.

Camat Pattallassang, Syahrir, S.E., mengaku, sebagai kader, ia akan terus mendorong kegiatan yang produktif bagi masyarakat. Apalagi, upaya pemberdayaan pemuda khususnya pemuda muhammadiyah di kedua cabang yang merupakan wilayah pemerintahannya.

Ketua Muhammadiyah Cabang Salaka, Amaluddin, S.Ag, M.Ag., mengatakan, regenerasi kepemimpinan sangat dibutuhkan, terutama di Pemuda Muhammadiyah.

“Periode lalu terlihat kurang bergerak. Maka yang berhasil terpilih sebagai ketua dan pengurus nantinya, harus lebih proaktif memberdayakan pemuda,” jelasnya.

Terakhir, ia berkomitmen mengajak seluruh ortom berbagi ilmu dan pengalaman dalam pengajian Muhammadiyah ke depan.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply