Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

KKP FISIP Unismuh Makassar Dorong Kesadaran Politik di Kalangan Siswa Gowa

×

KKP FISIP Unismuh Makassar Dorong Kesadaran Politik di Kalangan Siswa Gowa

Share this article

Khittah.co, Gowa – Kuliah Kerja Profesi (KKP) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar*l bersama Bawaslu Kabupaten Gowa menggelar sosialisasi pemilih pemula di SMA Negeri 9 Gowa pada Senin, 21 Oktober 2024.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran dan pengetahuan siswa tentang pentingnya partisipasi dalam pemilu.

Koordinator KKP, Amina, dalam sambutannya menjelaskan bahwa program ini bertujuan membekali siswa dengan pemahaman mengenai hak dan tanggung jawab sebagai pemilih. “Kami ingin generasi muda lebih aktif terlibat dalam demokrasi, dan kegiatan ini adalah langkah awal,” ujar Amina.

Acara dibuka oleh Wakil Kepala Sekolah SMA Negeri 9 Gowa, Drs. Muhammad Alyafi. Ia berharap para siswa memahami pentingnya peran mereka dalam pemilu. “Semoga dengan sosialisasi ini, siswa bisa lebih sadar akan hak mereka sebagai pemilih,” katanya.

Dalam kegiatan ini, dua pemateri hadir untuk memberikan pemahaman lebih mendalam. Suhardi Kamaruddin, S.E.I., M.E., anggota Bawaslu Gowa, menyampaikan materi tentang hak dan kewajiban pemilih, proses pemilu, serta dampak partisipasi dalam demokrasi. Sementara itu, Dr. Nur Wahid, S.Sos., M.Si., akademisi dari Unismuh Makassar, membawakan materi tentang kriteria pemimpin yang baik, merujuk pada sifat-sifat kepemimpinan Nabi Muhammad: As-Siddiq, Amanah, Tabliq, dan Fatanah.

Sosialisasi ini juga diisi dengan kegiatan interaktif, seperti kuis seputar pemilu yang mengundang antusiasme para siswa. Banyak dari mereka yang aktif bertanya dan menunjukkan minat besar terhadap isu-isu demokrasi.

Sahabuddin, S.S.Pd.I., M.Si., Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, menyampaikan harapannya agar para siswa bisa menjadi pemilih yang cerdas dan bertanggung jawab. “Kami berharap apa yang disampaikan hari ini bisa menjadi bekal mereka dalam menghadapi pemilu mendatang,” ujarnya.

Kuliah Kerja Profesi (KKP) FISIP Unismuh Makassar dan Bawaslu Kabupaten Gowa berkomitmen untuk terus melaksanakan sosialisasi serupa di berbagai sekolah, guna meningkatkan kesadaran politik di kalangan pemilih pemula.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UIAD

Leave a Reply