KHITTAH.CO, DENPASAR — Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah (PP PM) Dzulfikar Ahmad Tawalla melantik Pimpinan Wilayah PM Bali, di Gedung Muhammadiyah Bali, Denpasar, Ahad, 19 Mei 2019.
Dalam sambutannya, Dzulfikar mengajak segenap kader PM di Bali untuk menjadikan organisasi sebagai ajang mengembangkan ide, akhlaq, dan kebersamaan.
Secara khusus, ada tiga pesan Sekjen PP PM dalam pelantikan ini. “Pertama, mari kita jadikan pemuda Muhammadiyah ini sebagai contest of idea, atau musabaqatul fikriah, yaitu sebagai wahana mengembangkan pemikiran, inovasi dan kreatifitas,” tandas Dzulfikar.
Kedua, Dzulfikar berpesan agar menjadikan PM sebagai contest of character (musabaqatul akhlaq), yaitu berorganisasi sebagai ajang untuk menunjukkan akhlak yang mulia, santun, dan beradab.
Pesan ketiga, Sekjen PM ini mengajak untuk menjadikan gerakan PM sebagai contest of unity (musabaqatul a’malu jama’iyu), yaitu sebagai wahana kebersamaan dan persatuan.
Pelantikan ini dihadiri berbagai kalangan, baik dari internal maupun ekaternal persyarikatan, diantaranya, Perwakilan Gubernur Bali, Wakil Ketua DPRD Bali, Ketua PW Muhammadiyah Bali, Ketua PW Aisyiyah, Ketua KPU Bali, Komisioner Bawaslu Bali, serta ratusan kader PM se Provinsi Bali.(*)