KHITTAH.CO, GOWA – Sejak Gempa Bumi terjadi di Sulawesi Barat, Muhammadiyah di setiap tingkatan menunjukkan kepedulian untuk meringankan beban para penyintas.
Muhammadiyah Gowa, misalnya, selain menggalang donasi, juga menerjunkan tim SAR (Search and Rescue). Tim yang akan berangkat Ahad malam (17/1/2021), sebanyak 6 orang.
Tim tersebut terdiri dari, Hasanuddin Wiratama (SAR/Manajemen Posko), Muh Mudrikah Hamsa (SAR), Muh Fadhil Mursyid (SAR), Khotim Juliana Umar (Logistik), Acoy (SAR) dan Muh Nur Ikhsan (SAR).
Mereka semua telah berpengalaman dalam berbagai bencana yang ada di Sulwesi Selatan. Nantinya mereka akan begabung di Posko Utama Relawan Muhammadiyah di Mamuju.
Sebelumnya, salah seorang Tim SAR MDMC Gowa, Ibnu Arabi (Logistik) telah berangkat bersama rombongan Muhammadiyah Sulsel.
“Selain menerjunkan relawan, penggalangan donasi hingga saat ini masih terus kami himpun,” ujar Muhammad Asri, Ketua Posko Muhammadiyah Gowa, yang juga Ketua LAZISMU Gowa.
Hingga berita ini diturunkan, hasil update dari BNPB, jumlah korban tewas yang ditemukan berjumlah 48 orang. Ribuan warga masih bertahan di tenda pengungsian.