Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Muhammadiyah Pangkep Gelar Nobar Dukung Timnas U-23 di Semifinal Piala AFC

×

Muhammadiyah Pangkep Gelar Nobar Dukung Timnas U-23 di Semifinal Piala AFC

Share this article

KHITTAH.CO, PANGKEP – Semangat nasionalisme dan dukungan terhadap Tim Nasional Indonesia U-23 mewarnai kegiatan nonton bareng (nobar) yang diselenggarakan Angkatan Muda Muhammadiyah di Pelataran Pusat Dakwah Muhammadiyah Pangkep, Senin (29/4/2024).

 

Example 300x600

Nobar ini digelar untuk menyemarakkan perjuangan Timnas U-23 di babak semifinal Piala AFC 2024. Keberhasilan Timnas U-23 melaju ke semifinal menjadi momen bersejarah bagi sepak bola Indonesia, dan Muhammadiyah Pangkep ingin turut ambil bagian dalam merayakannya.

 

“Nobar ini kami adakan untuk meningkatkan nasionalisme kepada negara kita. Melalui sepak bola, semangat persatuan dan kesatuan terhadap sesama kita tingkatkan,” ujar Ketua PC IMM Pangkep, Amirullah.

 

Alasan lain diadakannya nobar ini adalah karena terdapat empat pemain Timnas U-23 yang merupakan kader Muhammadiyah. Menurut Ketua IPM Pangkep, Muammar, hal ini menjadi kebanggaan bagi Persyarikatan Muhammadiyah dan patut mendapatkan dukungan penuh.

 

“Pada Piala AFC kali ini, ada empat warga persyarikatan yang tercatat ikut membela tim Garuda. Sehingga kami melalui Angkatan Muda Muhammadiyah turut memberikan dukungan dengan mengadakan nobar dan dibuka secara umum,” ungkap Muammar.

 

Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pangkajene, Fathul Mu’in Razak, menambahkan bahwa nobar ini juga merupakan bentuk pelayanan Muhammadiyah Pangkep di bidang olahraga terhadap masyarakat umum.

 

“Nobar ini sebagai bentuk pelayanan kami kepada masyarakat umum secara luas yang ingin menikmati eforia sepak bola, apalagi yang bertanding kali ini adalah timnas kebanggaan kita. Semoga semi final kali ini mendapatkan kemenangan sehingga bisa melaju ke babak final,” harap Fathul Mu’in Razak.

 

Semangat dan dukungan mereka menjadi energi positif bagi para pemain Timnas U-23 untuk meraih kemenangan di semifinal.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply