Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaDaerahPendidikan

PKMTM III Resmi Ditutup, IPM Sulsel Luluskan 29 Kader Terbaik

×

PKMTM III Resmi Ditutup, IPM Sulsel Luluskan 29 Kader Terbaik

Share this article

KHITTAH.CO, PALOPO – Penutupan Pelatihan Kader Madya Taruna Melati III sukses dilaksanakan setelah 9 hari di gelar di Muhammadiyah Convention Center Kota Palopo, Ahad (7/03/2021).

Penutupan PKM TM III ini dihadiri Ketua PDM Kota Palopo, Peserta TM III, PW IPM Sulsel dan menampilkan vedeo sambutan PLT Gubernur Sulsel.

PW IPM Sulsel Berhasil meluluskan 29 peserta yang berasal dari 17 daerah yang ada di Sulsel maupun dari luar.

Ketua Umum PD IPM Kota Palopo Muh. Syainal Nur mengungkapkan saya dan teman-teman akhirnya sukses menjadikan Kota Palopo sebagai tuan rumah TM III yang beranjak dari sebuah tekad saat mengikuti TM III di Jogjakarta.

Ketua Umum PW IPM Sulsel, Ikhwan Aulia berharap agar para peserta yang lulus dapat menjadi panutan bagi kader IPM Sulsel, khususnya untuk daerahnya sendiri masing-masing.

Nur Alam S.Ag, S.Pd, Selaku PDM Kota Palopo menyampaikan bahwa Semoga kedepannya, lepasan TM III ini dapat menjadi alumni yang mengedepankan kaderisasi, regenerasi dan berkolaborasi dengan ortom-ortom yang ada di Muhammadiyah

Sementara itu Andi Sudirman Sulaiman selaku PLT Gubernur Sulsel mengucapkan selamat kepada peserta yang telah menyelesaikan TM III IPM Sulsel yang dilaksanakan kota Palopo.

“Semoga setelah mengikuti TM III IPM Sulsel mampu menjadikan momentum untuk menjadi regenarasi yang baik, handal, dan bermanfaat untuk IPM di masing-masing daerahnya,” tutupnya.

kemudian PLT Gubernur dan wakil Gubernur Sulsel di daulat untuk Menutup acara TM III IPM Sulsel yang dilaksanakan di kota Palopo secara sah. (Amar Muarrif)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply