Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

PKN PoltekMu Siap Tingkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat Bone

×

PKN PoltekMu Siap Tingkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat Bone

Share this article

KHITTAH.CO, MAKASSAR- PKN PoltekMu kembali akan menjadi bakti nyata kampus unggul berkemajuan, Politeknik Muhammadiyah Makassar untuk menyentuh masyarakat. Bedanya, dengan kampus lain, kata Ketua Badan Pembina Harian PoltekMu, Arifuddin Ahmad, harus berupa kinerja yang berlandaskan keimanan yang kokoh.

Ia menekankan, supaya bisa tetap bekerja dengan mengedepankan akhlak mulia dan sikap profesional, hal mendasar yang harus diteguhkan adalah keimanan yang kokoh.

“Itu karena orang beriman percaya bahwa Allah tidak akan membiarkan kita sendirian dan pasti akan membimbing kita untuk melakukan hal baik dan benar. Nilai itulah yang harus tampak pada diri mahasiswa PoltekMu Makassar, termasuk peserta PKN,” tegas dia dalam Pembekalan PKN yang dihelat pada Kamis, 10 April 2025 di Aula Radiologi PoltekMu.

Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sulsel itu juga mengamanahkan untuk menghadirkan rasa cinta sebagai landasan berbuat. Terlebih dalam pengabdian kepada masyarakat, hadirnya rasa cinta sebagai landasan akan berdampak pada ketenangan batin, tidak akan merasa lelah dalam melaksanakan program kerja.

Namun, ia menegaskan, Allah atau tugas-tugas dari Tuhan Yang Maha Kuasa harus  menjadi prioritas. “Jangan sampai mahasiswa ini selalu mau menyelesaikan tugas dari dosennya tapi tugas dari Tuhan tidak dilakukan,” kata dia.

Arifuddin menambahkan, sikap yang juga harus selalu tampak dalam diri adalah kejujuran. Hakikatnya, ketika berbohong sebenarnya itu membohongi diri sendri. “Itulah sebenarnya penghinaan terbesar pada diri sendiri dan itu pasti berdampak pada hal lain, terlebih terkait etos kerja,” tegas dia.

Karena itu tidak kalah penting untuk mewujudkan etika profesi. “Silakan baca dan hayati etika profesi masing- masing, karena pasti ada itu, tinggal bagaimana kita wujudkan. Pasti, kekohoan iman plus ilmu akan menghasilkan amal salih,” ujar Arifuddin.

Diwawancarai terpisah, penanggung jawab program, Kepala LPPM PoltekMu Makassar, Muh Rifo Rianto mengungkapkan, PKN PoltekMu tidak akan melakukan kerja-kerja pertukangan seperti membuat papan nama desa.

PKN PoltekMu hadir untuk memberikan pelayanan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat. Kata Rifo, Mahasiswa dari Prodi Teknologi Laboratorium Medis, Elektromedis, Sanitasi, dan Radiologi akan melakukan pengabdian bersama sejumlah dosen dengan menghelat penyuluhan kesehatan sebagai wujud pengabdian.

Saat ini, program yang direncanakan untuk PKN di antaranya adalah pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan USG bagi masyarakat. “Saat kami sampaikan program kami kepada kepala desa, semuanya sangat antusias. Akan ada program lainnya, kami menanti hasil asesmen lapangannya,” tandas Rifo.

Dalam laporannya, Ketua Panitia, Nurbeti Salam mengungkapkan, sebanyak 389 mahasiswa tingkat tiga dari empat prodi akan ber-PKN di Kabupaten Bone.

“Ada tiga kecamatan yang jadi lokasi, yaitu Lappariaja, Bengo, dan Lamuru dengan 27 desa yang alhamdulillah semuanya sudah siap,” ujar dia.

Nurbeti melaporkan, secara teknis, seluruh pondokan yang sekaligus akan menjadi posko sudah siap. Bupati Bone telah mengeluarkan rekomendasi dan instruksi kepada seluruh kepala kecamatan untuk memfasilitasi PKN PoltekMu.

“Nanti, kita akan diterima langsung oleh Bupati Bone di Kantor Camat Lapri, pada Senin, 14 April 2025. Untuk penarikan, mahasiswa akan dilepas oleh tiga camat di kantor kecamatan masing-masing pada Sabtu, 26 April 2025,” tandas dia.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner ITKESMU SIDRAP

Leave a Reply