Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaDaerahPendidikan

Raih 399 Suara, Ikhwan Aulia Nakhodai IPM Sulsel 2018-2020

×

Raih 399 Suara, Ikhwan Aulia Nakhodai IPM Sulsel 2018-2020

Share this article
Ketua baru IPM Sulsel, Ikhwan Aulia (ist)

KHITTAH.CO, Soppeng- Ikhwan Aulia terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Sulawesi Selatan (Sulsel) periode 2018-2020 melalui Musyawarah Wilayah (Musywil) ke-XXII, di Kabupaten Soppeng.

Ikhwan terpilih berdasarkan hasil musyawarah sembilan formatur IPM Sulsel yang telah dipilih melalui pemilihan suara peserta Musywil di 23 Kabupaten/Kota se-Sulsel.

9 formatur terpilih dengan perolehan suara masing-masing adalah Ikrima (410), Ikhwan Aulia (399), Hemra S (394), Firdaus (389), Uswatun Hasanah (387), Yuyun Ika Wahyuni (386), Arni Risani (378), M Rizaldi Nur (375), Sahrul (375).

Ikhwan Aulia sendiri merupakan kader IPM asal Kepulauan Selayar yang menjabat sebagai Ketua Bidang Pengembangan Ilmu Pengetahuan (PIP) IPM Sulsel periode 2016-2018.

Setelah ditetapkan sebagai Nakhoda baru IPM Sulsel, Ikhwan Aulia mengucapkan terima kasih kepada kader IPM se-Sulsel yang telah memberikan kepercayaan untuk memimpin IPM Sulsel dua tahun ke depan.

“Kami menyadari betul amanah dan tanggung jawab yang diemban kepada kami di IPM Sulsel, kami memohon bantuan kepada teman-teman untuk mendukung kinerja dan partisipasi IPM Sulsel dua tahun ke depan,” terangnya.

“Setelah evaluasi di musywil ini kami menyadari ada banyak catatan kekurangan yang menjadi pekerjaan rumah untuk periode kami. Selamat dan sukses kepada teman-teman IPM se-Sulsel,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Umum PW IPM Sulsel periode 2016-2018, Syamsul Hidayat memberi ucapan selamat kepada sembilan formatur terpilih, terkhusus kepada Ikhwan sebagai nakhoda baru PW IPM Sulsel periode selanjutnya.

Ia berharap kepemimpinan ke depan dapat melahirkan gagasan dan ide-ide yang lebih baik daripada kepemimpinan periode sebelumnya.

“Dua tahun ke depan adalah momentum yang sangat penting untuk dijalani, semoga periode ke depan lebih baik daripada periode sebelumnya,” ujarnya.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply