Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

SMA Muhammadiyah Malino Jadi Tuan Rumah FGD Sekolah Berbudaya Lingkungan

×

SMA Muhammadiyah Malino Jadi Tuan Rumah FGD Sekolah Berbudaya Lingkungan

Share this article

KHITTAH.co, Malino- Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion (P3E) Sulawesi dan Maluku bekerjasama Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sulawesi Selatan menunjuk SMA Muhammadiyah Malino sebagai tuan rumah Focus Group Discussion (FGD) Sekolah Berbudaya Lingkungan, Selasa,  12 Oktober 2021 di Kompleks SMA Muhammadiyah Malino.

Kepala P3E Sulawesi Maluku, Dr. Darhamsyah, mengedukasi para siswa untuk sadar akan pentingnya manjaga lingkungan hidup. Ia menyampaikan, banyak perilaku manusia yang secara tidak sadar berdampak pada lingkungan hidup.

“Karena itu, tugas kita adalah manjaga lingkungan hidup. Dan inilah yang menjadi pembeda kita dengan yang lainnya,” tutur Darhamsyah.

Sementara itu, Ketua Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) PWM Sulsel, Tamrin Taha, mengaku bersyukur dengan pelaksanaan kegiatan FGD ini, terkhusus dipilihnya SMA Muhammadiyah Malino sebagai tuan rumah.

“Tentunya, ini sangat representatif untuk percontohan sekolah berbudaya lingkungan. Selaku Ketua Majelis DIKDASMEN PWM Sulawesi Selatan, saya berharap edukasi tentang lingkungan hidup ini bisa disisipkan dalam setiap pembelajaran dalam kelas,” ungkap Tamrin.

Diketahui, SMA Muhammadiyah Malino berlokasi di atas lahan milik Pemerintah Provinisi Sulawesi Selatan. Saat ini, ungkap Kepala SMA Muhammadiyah Malino, Arfah, tanah lokasi sekolah milik Persyarikatan tersebut dalam proses hibah dari pemerintah kepada Muhammadiyah.

“Dengan begitu, dalam waktu yang tidak lama, status kejelasan pemilikan lahan sekolah ini akan terang,” ungkap Arfah.

Ia melanjutkan, berdasarkan pengamatannya, seluruh siswa bersuka cita dengan acara FGD ini. Hal ini, kata Arfah, akan menjadi pemantik semangat para siswa untuk belajar tidak hanya mata pelajaran di sekolah, tapi juga terkait pelestarian lingkungan.

“Alhamdulillah, mereka aktif memyimak dan berdiskusi tentang budaya lingkungan sehat dalam sekolah. Kami juga berharap, SMA Muhammadiyah Malino ini bisa menjadi sekolah percontohan Sekolah Berbudaya Lingkungan dan para siswa disiapkan menjadi Kader Adiwiyata,” tutup Arfah.

 

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner ITKESMU SIDRAP

Leave a Reply