Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Terima Kunjungan BNN Sulsel, Unismuh Siap Deklarasi Kampus Bersih Narkoba

×

Terima Kunjungan BNN Sulsel, Unismuh Siap Deklarasi Kampus Bersih Narkoba

Share this article

KHITTAH.CO, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar bakal menggelar deklarasi Kampus Bersinar (Bersih Narkoba) pada saat pelaksanaan Wisuda ke 81. Deklarasi tersebut, akan dilaksanakan di Balai Sidang Muktamar, Kampus Unismuh, pada Kamis, 7 Desember 2024.

Kesepakatan itu tercapai, setelah pihak Unismuh menerima kunjungan silaturahmi Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulsel, Selasa 5 Maret 2024. Silaturahmi dihelat di Ruang Senat, Gedung Iqra Lantai 17, Kampus Unismuh Makassar, Selasa, 5 Maret 2024.

Selain deklarasi, Unismuh dan BNN juga menyepakati untuk menjalin kerjasama, dengan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) juga pada momentum wisuda.

Dalam sambutan penerimaannya, Rektor Unismuh Prof Ambo Asse menyatakan komitmennya untuk mewujudkan kampus bersih narkoba.

“Di Unismuh sudah ada tata tertib kampus sehat dan Islami. Kalau ada mahasiswa menggunakan narkoba, sudah pasti tidak sehat dan tidak islami. Kami memberikan sanksi tegas untuk pelanggarannya, jika ketahuan bisa langsung Drop Out,” ujarnya.

Pihak Unismuh juga siap mendukung pelaksanaan deteksi dini, dengan tes urine bagi dosen, karyawan dan mahasiswa. Wakil Rektor II Unismuh Prof Andi Sukri Syamsuri mengusulkan perlunya tes urine bagi mahasiswa baru, termasuk bagi dosen yang baru mendaftar.

Sementara Wakil Dekan II Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Unismuh dr Irwan Ashari mengungkapkan tes urine bagi Maba kedokteran telah dilakukan beberapa tahun terakhir.

Pihak BNN yang diwakili Koordinator P2M, Ishak Iskandar M Kes mengapresiasi dukungan Unismuh terhadap pemberantasan narkoba. “Sebenarnya ini baru kunjungan pendahuluan, tetapi Unismuh mau gerak cepat. Dengan deklarasi dan MoU. Terima kasih atas dukungannya,” ungkapnya.

Menurut Ishak, berdasarkan Inpres No 2 tahun 2020, BNN bertugas melakukan Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), pembentukan Satgas P4GN, pengembangan kurikulum, dan deteksi dini. “Khusus deteksi dini, kami menargetkan 5% dari populasi,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Rektor I Dr Abd Rakhim Nanda, Wakil Rektor II Prof Andi Sukri Syamsuri, dan Wakil Rektor IV Dr Mawardi Pewangi.

Acara dipandu Ketua Lembaga Pengembangan Bahasa, Kerja Sama, dan Urusan Internasional, Maharida MPd. Hadir pula para Wakil Dekan III se Unismuh dan perwakilan Lembaga tingkat universitas.

Sementara tim BNN selain Ishak Iskandar, turut hadir Nursim Sos MSi , Surya Sulistiawati S.Psi, dan Brigpol Karunialita Wanti Abidin.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UNISMUH MAKASSAR

Leave a Reply