Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Tolak RUU HIP, AMM Pacitan Gelar Konferensi Pers

×

Tolak RUU HIP, AMM Pacitan Gelar Konferensi Pers

Share this article
Konferensi Pers AMM Pacitan Menolak RUU HIP (sumber:ist)

KHITTAH.CO, Pacitan – Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kabupaten Pacitan menggelar konferensi pers menolak Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila (RUU HIP) pada Sabtu (11/07/2020).

Konferensi berlangsung di Gedung Dakwah Muhammadiyah Pacitan dan dipimpin langsung oleh Hadi Soviin selaku Ketum Pemuda Muhammadiyah Pacitan.

Menurut Hadi, substansi RUU HIP justru mendegradasi Pancasila dari kedudukannya sebagai norma dasar bernegara sekaligus sumber hukum bagi peraturan yang ada dibawahnya.

“Hirarki Perundangan-undangan meletakkan derajat Pancasila lebih tinggi dibanding Undang-Undang. Sementara pengesahan RUU HIP justru sebaliknya, mereduksi norma Pancasila dan merecoki struktur hukum yang ada. Olehnya itu, AMM Pacitan tegas menolak RUU ini,” ujarnya.

Hal yang sama juga disampaikan Gema Gita Reformasi selaku Ketum PC IMM Pacitan. Menurutnya, Pancasila adalah Darul Ahdi Wa Syahadah. Yakni konsensus para pemikir dan pendiri bangsa baik nasionalis sekuler maupun nasionalis agamis.

“Tafsir Pancasila versi 1 juni adalah upaya monopoli sekaligus menghapus sebagian sejarah bangsa. Juga menghapus peran aktor-aktor lain yang berkontribusi melahirkan bangsa ini. Konferensi juga dilakukan sebagai upaya meluruskan kiblat bangsa sebagaimana karakter dari gerakan pencerahan Muhammadiyah,” tuturnya.

AMM adalah kumpulan organisasi otonom Muhammadiyah yang terdiri dari Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Tapak Suci Putera Muhammadiyah, Hizbul Wathan, dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply