Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Universitas Muhammadiyah Gorontalo Jajaki Pembukaan Strata II Program Studi Administrasi Publik

×

Universitas Muhammadiyah Gorontalo Jajaki Pembukaan Strata II Program Studi Administrasi Publik

Share this article

KHITTAH.CO, Makassar – Universitas Muhammadiyah (UM Gorontalo) sedang menjajaki pembukaan program studi S2 Ilmu Administrasi Publik. Hal itu ditegaskan Wakil Rektor II UM Gorontalo, Dr.Salahudin Pakaya, M.H., Senin siang (08/03/2021) saat berkunjung ke Unismuh Makassar.

“Saat ini sedang dipersiapkan sumber daya dosen termasuk membuka jalan kerjasama sumber daya dosen dengan Unismuh Makassar. Pembukaan prodi baru magister ini juga semakin mendesak, sebagaimana kebutuhan para stakholder serta para alumni kampus,” kata Salahuddin.

Sementara itu, Rektor UM Gorontalo Prof. Dr. H. Abd. Kadim Masaoang, M.Pd mengatakan, pihaknya terus menerus meningkatkan kualitas sumber daya dosen dengan memotivasi para dosen untuk melanjutkan studi ke jenjang doktoral.

Kunjungannya pada Selasa (08/03/2021) bersama pimpinan kampus lainnya yakni Wakil Rektor I Prof. Dr. Hj. Moon Hidayati Otoluwa, M. Hum, Wakil Rektor II Dr. Salahudin Pakaya, M.H, Wakil Rektor III Apris Aratilome, S.Ag, M.Si juga untuk menghadiri ujian promosi Dosen UM Gorontalo yang juga Wakil Rektor III, Apris Aratilome, S.Ag, M.Si di Program Pascasarjana Universitas Negeri Makassar. (yahya).

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply