Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Konsolidasi Muktamar, PWM Sulsel Gelar Rapat Koordinasi

×

Konsolidasi Muktamar, PWM Sulsel Gelar Rapat Koordinasi

Share this article
Tim Pengarah Rapat Koordinasi (Rakor) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan

KHITTAH.CO, Makassar- Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sulawesi Selatan akan menggelar rapat koordinasi, Sabtu–Ahad, 24–25 September 2022, di Aula Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar.

Ketua PWM Sulsel, Ambo Asse mengatakan, rapat koordinasi ini dimanfaatkan sebagai ajang konsolidasi untuk menghadapi perhelatan Muktamar 48 Muhammmadiyah dan ‘Asiyiyah.

“Kita akan meminta saran-saran dari majelis/lembaga, Pimpinan Daerah Muhammadiyah, dan ortom se-Sulawesi Selatan terkait apa yang akan dibawa ke Muktamar di Surakarta nanti,” kata dia.

Selain itu, rapat koordinasi ini juga untuk mendengarkan laporan terkait pelaksanaan program kerja Majelis/Lembaga PWM Sulsel, keadaan organisasi di PDM, dan perkembangan gerakan ortom.

“Untuk itu, kami meminta setiap majelis dan lembaga, PDM, dan ortom ini, untuk membuat laporan tertulis sebagai bahan kita di rapat koordinasi, juga untuk bahan evaluasi kita menuju musywil.”

Sementara itu, Ketua Tim Pengarah (Steering Commitee) Rakor PWM Sulsel, Mustari Bosra mengungkapkan, rakor ini juga akan dirangkaikan dengan sejumlah agenda.

Terlebih, Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Dadang Kahmad menyempatkan untuk hadir dalam rakor ini.

Dadang Kahmad diagendakan akan membawakan pengajian, sekaligus berbicara terkait tantangan Persyarikatan di era massif informasi dan digitalisasi.

“Prof Dadang akan hadir bersama Direktur TvMu, Dr Makroen Sanjaya untuk menyosialisasikan terkait televisi kita, TvMu,” ujar Mustari.

Hal ini disampaikan oleh dia, saat diwawancarai usai rapat bersama tim pengarah lainnya, Rabu, 21 September di Ruang Rapat Senat Unismuh Makassar.

Dalam rapat itu, hadir Tim Pengarah Rakor PWM Sulsel, Syamsuriadi P Salenda, Darwis Lantik, Gagaring Pagalung, dan Abd. Rakhim Nanda.

Lebih lanjut, Mustari mengabarkan, dalam rakor tersebut juga akan diagendakan sosialisasi hasil Konsolidasi Nasional Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik (LHKP) PP Muhammadiyah.

“Kita berkeyakinan, hasil konsolidasi itu penting untuk diketahui oleh PDM dan angkatan muda kita di Sulawesi Selatan ini. Terlebih jika kita akan mengusung calon lagi dalam Pileg atau Pemilu 2024 nanti. Kita sudah harus mulai membicarakannya,” ungkap Wakil Ketua PWM Sulsel ini.

Diketahui, Konsolidasi Nasional LHKP PP Muhammadiyah yang dihelat di Magelang, menghasilkan risalah dan 9 poin rekomendasi.

Hasil konsolidasi tersebutlah yang akan disosialisasikan oleh Sekretaris LHKP Basti Tetteng dan Wakil Ketua PWM Sulsel Syaiful Saleh yang hadir dalam konsolidasi Magelang tersebut.

Agenda terakhir, ungkap Mustari Bosra adalah rapat koordinasi Panitia Pemberangkatan Muktamar dengan seluruh PDM Se-Sulawesi Selatan.

“Ini juga harus segera kita koordinasikan. Mengingat Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah tinggal beberapa hari lagi. Panitia juga sudah melakukan sejumlah langkah, seperti audiensi ke Pelni dan p.o bus di Jawa, tinggal kita koordinasikan ke seluruh daerah, supaya kita solid, berangkat bersama-sama ke arena Muktamar,” tutup dia.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply