KHITTAH.CO, MAKASSAR – Muh Ali H, S.Ag, M.Pd.I, terpilih jadi Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Manggala periode 2022-2027 pada Musycab V digelar Ahad 23 Juli 2023 di Lantai 2 Masjid Nurul Iman Pannara Antang. Dia menggantikan Ketua PCM Manggala sebelumnya Drs.H.Sahaka Baso, M.Pd.I.
Pembukaan Musycab PCM dan PC Aisyiah Manggala V secara resmi dibuka Ahad pagi 23 Juli 2023 di Gedung LKSA Panti Asuhan Bahagia Kota Makassar Jl. Raya Baruga Antang Manggala dan rapatnya di Masjid Nurul Iman Pannara.
Prosesi pemilihan dari 25 calon tetap kemudian dipilih 9 formatur PCM Manggala Makassar periode 2022-2027 yakni;
Muh Ali H, S.Ag, M.Pd.I sebanyak 46,
Kamaluddin Lala (39), Anwar, S.Pi,M.Pi (37); Muhammad Mahdi Syukur, S.Ag (31); Ilyas Jamaluddin H, S.Pd.I (28); Andi Amri Masyur IR (25); Alimuddin H (24); Amin H (23); Usman HL (23).
Peserta yang memiliki hak pilih dalam muscab kali ini berjumlah 63 orang terdiri dari unsur PCM Manggala sebanyak 9 orang. Unsur Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) se PCM Manggala 44 orang.Ortom Muhammadiyah sebanyak 10 orang.
Ketua terpilih PCM Manggala Muh Ali H, pada sambutan singkat saat penutupan musycab mengajak semua pengurus dan anggota berkolaborasi secara bersama membangkitkan dan mengembangkan persyarikatan Muhammadiyah.
Agenda ke depan cukup banyak tantangan mencapai Muhammadiyah Berkemajuan. Tetapi dengan kolaborasi dan kerjasama akan melewati tantangan itu, kata Kepala Sekolah Madrasah Aliyah Swasta Aisyiyah Sungguminasa ini.
Muhammadiyah punya agenda besar melakukan pemberdayaan ummat dengan menggerakkan ekonomi ummat, katanya.
Agenda besar PCM Manggala adalah pembangunan Gedung Dakwah Muhammadiyah Cabang Manggala yang sudah ada lokasi dan fondasi di Borong Jambu Manggala.
Selain itu peningkatan pelayanan dan pemberdayaan kepada ummat apalagi dalam menghadapi era masyarakat digital.
Sosok Muh Ali lahir di Kassi Tamangapa Makassar, 4 Agustus 1970. Menyelesaikan jenjang studi S1 Pendidikan Agama Islam UIN Alauddin Makassar 1994.
Merampungkan pendidikan Magister Manajemen Pendidikan Agama Islam di PPs-Unismuh Makassar 2009. Periode lalu dia salah seorang Wakil Ketua PCM Manggala.(ulla-yahya)