Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
AUM PendidikanBerita

Rektor UM Bulukumba Sebut Efek Baitul Arqam Bentengi Diri Dari Pengaruh Negatif

×

Rektor UM Bulukumba Sebut Efek Baitul Arqam Bentengi Diri Dari Pengaruh Negatif

Share this article
Baitul Arqam Mahasiswa Akhir UM Bulukumba. (Ist.)

KHITTAH.CO, BULUKUMBA – Lagi, Universitas Muhammadiyah (UM) Bulukumba kembali melaksanakan Baitul Arqam Mahasiswa Akhir (BAMA) gelombang kedua. Baitul Arqam dilaksanakan 2 hari 1 malam, terhitung sejak tanggal 3-4 Agustus 2024 di kampus 2 UM Bulukumba. 

BAMA ini adalah kegiatan penguatan Al Islam dan Kemuhammadiyah (AIK) yang dilaksanakan untuk mahasiswa tingkat akhir UM Bulukumba. Pimpinan kampus mewajibkan mahasiswa akhir yang sebentar lagi menjadi alumni mengikuti BAMA, bahkan menjadi persyaratan sebelum mengikuti yudisium dan wisuda sarjana.

“Saya harap ananda semua mengikuti kegiatan Baitul Arqam dengan baik. Insyaallah, efek dari kegiatan itu adalah membentengi diri bagi anda semua dalam menghadapi pengaruh negatif yang merugikan,” ujar Rektor UM Bulukumba, Jumase Basra saat pembukaan BAMA.

“Disamping itu tujuan utama dari kegiatan BAMA ini adalah menjadikan ananda semua mampu mewujudkan nilai-nilai keislaman yang bersumber dari Al-Quran dan As-sunah yang selama ini diyakini mampu mendorong gerbong Muhammadiyah dari waktu kewaktu”, tambah dia.

Sementara itu, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Bulukumba, Samsul Bakir Hamid mengatakan bahwa Baitul Arqam mampu memberikan bekal dan stimulan bagi calon wisudawan UM Bulukumba.

“Saya berharap melalui kegiatan Baitul Arqam ini, mahasiswa benar-benar dapat meyakini, memahami dan kemudian melaksanakan misi perjuangan Muhammadiyah sebagai gerakan Islam dan dakwah amar ma’ruf nahi mungkar,” harap dia.

Rektor UM Bulukumba juga menghadirkan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sulsel Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani (MPK-SDI) Saiful Kaharuddin.

“Saya mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Rektor dan Civitas Akademika UM Bulukumba, panitia, dan peserta sehingga kegiatan BAMA ini, dari gelombang 1 hingga gelombang 2 dapat terlaksana dengan baik,” ujar Saiful.

“Saya berharap bahwa mahasiswa yang mengikuti Baitul Arqam ini dapat menjadi ummat yang terbaik, oleh karena itu mahasiswa diharapkan menjalani kegiatan ini sebaik-baiknya karena kegiatan ini memberikan bekal bagi calon wisudawan dan wisudawati yaitu bekal dalam membentuk soft skill perilaku kerja profesional dan Islami di dalam bermasyarakat, agar calon wisudawan dan wisudawati siap menghadapi segala perubahan dan dinamika yang ada di masyarakat kelak. Mahasiswa dan kita semua tidak boleh lemah dalam akidah, harus murni dalam berakidah dan harus mempunyai wawasan yang luas”, tutupnya.

Ketua Panitia BAMA Andi Marwan, menyampaikan jumlah mahasiswa yang ikut kegiatan Baitul Arqam di Auditorium KH. Ahmad Dahlan sebanyak 150 mahasiswa. Jumlah itu merupakan calon alumni dari delapan Prodi. (Rls)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply