KHITTAH.CO, LOMBOK – Dekan Fakultas Ushuluddin dan Komunikasi Islam (Fukis) Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai, Faridah menghadiri Konferensi Nasional Komunikasi Islam Asosiasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KNKI V Askopis) pada Rabu-Jum’at, 2-4 Oktober 2024 di Aula Hotel Jayakarta, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Selain konferensi, kegiatan itu juga dirangkaikan dengan Pelantikan pengurus DPD Askopis Sulawesi, salah satu yang dilantik adalah Faridah.
Dengan hadirnya sebagai pengurus struktural, dia berharap bisa memajukan program studi KPI secara khusus dan Fukis pada umumnya.
Pelantikan pengurus DPD Askopis itu juga menghadirkan Ketua Umum DPP Askopis Indonesia, Mohammad Zamroni. Selain Zamroni, Dewan Pembina DPP Askopis, Gun Gun Heriyanto juga turut membersamai.
Selain keduanya, Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Jakarta juga menghadiri acara tersebut. Beberapa pengurus DPP Askopis Indonesia dan perwakilan masing-masing provinsi juga hadir.
Setelah pelantikan, Farida melakukan penjajakan kerjasama dalam bentuk Memorandum of Agreement (MoA) dengan Prodi KPI Universitas Muhammadiyah Mataram (Ummat) dan KPI UIN Samarinda.
Diketahui, Ketua DPD Askopis Sulawesi dijabat oleh akademisi dari IAIN Parepare dan bendahara dari IAIN Gorontalo. (Rls)