KHITTAH.co, Makassar — Peserta International Conference on Administrative Science (ICAS) mengadakan Welcoming Dinner Dirumah Jabatan Walikota Makassar, Jl. Penghibur, Makassar. (19/11/2017)
Kegiatan konferensi yang diselenggarakan oleh Departemen Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Hasanuddin bekerjasama dengan Indonesian Association for Public Administration (IAPA) dan Ikatan Alumni (IKA) Administrasi Unhas mengagendakan dalam rangka memperkenalkan kota Makassar serta berdiskusi dengan walikota Makassar yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kussayeng, Asisten Bidang Perekonomian Bangunan Sosial.
Dalam sambutannya, Dr. Badu Ahmad, M.Si yang mewakili ketua departemen ilmu administrasi FISIP Unhas mengucapkan terimah kasih atas kesediaan pemkot Makassar menyambut peserta international konference. Ini merupakan bagian dari sinergi pemkot dan perguruan tinggi.
Sementara itu, Sekretaris Ikatan Alumni (IKA) administrasi Unhas, mengatakan bahwa kami telah beberapa kali melakukan kerjasama dengan pemerintah kota Makassar dalam melakukan berbagai program kerja. Hal ini merupakan bagian dari pengimplementasian ilmu administrasi dalam memberikan sumbangsi terhadap perbaikan pelayanan publik dan kemajuan kota Makassar dua kali tambah baik.
Kussayeng, Mewaakili walikota Makassar lebih banyak menjabarkan prestasi yang telah di raih oleh pemkot Makassar baik skala nasional maupun internasional. Salah satunya dengan sukses mengadakan kegiatan internasional yakni international eight festival yang menghadirkan berbagai tamu mancanegara serta menjadi tamu pertemuan walikota se ASEAN. Kota Makassar juga baru baru ini memperoleh penghargaan Adipura ASEAN.
Selanjutnya, diadakan bincang terkait inovasi yang telah dilakukan oleh pemerintah Makassar yang di pandu oleh Dr. Tang Abdullah. Peserta antusias membicangkan bagaimana pemerintah melakukan inovasi tersebut.(Rls)