Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Gelar Refreshing Mubaligh, AMDK Menuai Pujian Camat Baraka

×

Gelar Refreshing Mubaligh, AMDK Menuai Pujian Camat Baraka

Share this article

KHITTAH.CO, ENREKANG – Angkatan Muda Desa Kadingeh (AMDK) menggelar Refreshing Mubaligh untuk para Pemuda dan Mahasiswa tingkat Desa Kadingeh, Ahad (17/4/2024).

Kegiatan Refreshing Mubaligh bertujuan untuk melatih para kader muda Desa Kadingeh agar bisa menjadi da’i yang akan bertugas pada momen bulan ramadhan ini.

Menurut Ketua Panitia, Jufri, S.Pd., M.Pd. bahwa kegiatan ini sebagai rangkaian dari amalia ramadhan yang diharapkan menjadi wadah bagi para kader muda Desa Kadingeh untuk belajar menjadi pendakwah yang bertugas menyampaikan risalah-risalah kenabian.

Sementara itu Camat Baraka, Gamaluddin Waru, ST memuji inisiatif dari Panitia Pelaksana yang telah mengagah kegiatan ini.

“Kegiatan yang digagas oleh teman-teman Panitia Pelaksana ini bagus sekali, patut menjadi contoh untuk desa-desa lain. Apalagi kegiatan ini juga dikolaborasikan dengan organisasi Pelajar dan Mahasiswa masing-masing Dusun,” katanya.

Gamal berharap dari kegiatan itu akan menjadi semangat baru bagi Angkatan Muda Desa Kadingeh untuk menghidupkan nilai-nilai keislaman di Desa Kadingeh, terutama di bulan suci ramadhan seperti sekarang, imbuhnya.

Gamal juga menghimbau agar pertengahan ramadhan nanti dilanjutkan dengan perayaan Nuzulul Qur’an tingkat Desa Kadingeh dan Ditempatkan di Dusun Deakaju.

“Kita siapkan kegiatan lanjutan di tempat ini berupa peringatan Nuzulul Qur’an pada pertengahan ramadhan nanti, tempatnya di Dusun Deakaju. Pokoknya kita semarakkan ramadhan ini, saya berharap Bapak dan Ibu hadir semua. Soal Penceramah nanti saya yang cari,” pinta Gamal.

Di tempat yang sama Mustamin, S.Pd., M.Pd. selaku Ketua UPZ Baznas Desa Kadingeh sekaligus Tenaga Ahli Keagamaan mengatakan bahwa kegiatan ini diagendakan untuk menjadi kegiatan rutin untuk setiap tahunnya.

“Insya Allah kegiatan Refreshing Mubaligh ini akan kita agendakan sebagai kegiatan rutin setiap ramadhan, tujuannya agar para Mahasiswa dan Pemuda di Desa Kadingeh selalu termotivasi untuk mendalami nilai – nilai keislaman serta mau mengambil peran sebagai da’i-da’i di tengah masyarakat,” ucapnya.

Mustamin melanjutkan bahwa terlaksananya kegiatan ini juga berkat adanya dukungan dari Baznas Kabupaten Enrekang, baik secara moril maupun materil.

Pada kegiatan Refreshing Mubaligh ini beberapa Narasumber yang dihadirkan antara lain, (1) Hairul, S.Pd., M.Pd. (2) Kadir Lesang, S.Ag (3) Juliadi, S.Pd.I., M.Pd. serta (4) Dr. Baharuddin, S.Pd., M.Pd. (*)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UIAD

Leave a Reply