KHITTAH.CO, GRESIK – Dalam lomba lari 100 meter putra pada pekan olah raga dan seni (Porseni), Muhammad Achwan menjadi pelari tercepat. Muhammad Achwan adalah siswa Madrasah Ibtidaiyah Al-Islam Pantenan Panceng Gresik. Sekolah yang beralamat di Jl. Sendang Agung No. 28 Pantenan Panceng Gresik Jawa Timur.
Pekan Olah Raga dan Seni se Kecamatan Panceng berlangsung meriah yang diikuti puluhan sekolah SD Mau pun MI se- Kecamatan Panceng. Kegiatan ini bertempat di MI Al-Khoiriyah Desa Dalegan Kecamatan Panceng Kabuapten Gresik pada hari Selasa, (30/11/2021).
Alhamdulillah, prestasi ini sangat membanggakan bagi kami keluarga besar MI Al-Islam Pantenan Panceng Gresik. Semoga prestasi ini menjadi penyemangat bagi Ananda dan seluruh anak-anak didik kami agar bisa berprestasi. Baik prestasi akademik maupun prestasi di bidang olah raga.
“Prestasi ini diraih berkat kerja keras ananda dalam berlatih juga atas arahan dari pelatihnya. Semoga ke depan prestasinya bisa meningkat lagi. Mulai dari tingkat kecamatan, kemudian tingkat kabupaten dan syukur-syukur sampai tingkat nasional”, ujar Ustadz Suhardi
Ananda Muhammad Achwan sangat senang dan bahagia dengan prestasi ini. “Semoga nanti kalau ada lomba lagi bisa ikut dan menang lagi”, ujarnya Achwan, siswa yang memiliki hobi sepak bola ini.
Bagi Ananda Achwan lari sudah menjadi kebiasaannya. Setiap hari ketika libur sekolah atau seperti sekarang ini. Yakni sekolah online dia terbiasa membantu orang tuanya bertani. Jarak antara rumah dan langangnya kurang lebih 10 km ditempuh dengan jalan kaki. “Lari bikin sehat”, ujar Achwan, dengan senyum manisnya.
Terima kasih, untuk anak-anakku semua yang berlaga pada porseni ini. Tak lupa pada semua pelatih yang bekerja keras untuk anak didiknya. Semoga prestasi ini menular sehingga kedepan bisa lebih berprestasi lagi banyak lahir para juara-juara dari sekolah kita. Tambah ustadz Suahrdi. (Dzanur Roin)