Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

PDM Gowa Pantau Penjaringan Calon Kepala SMA Muhammadiyah Malino

×

PDM Gowa Pantau Penjaringan Calon Kepala SMA Muhammadiyah Malino

Share this article

KHITTAH.CO, GOWA – Pimpinan Cabang Muhammadiyah Malino bersama Dewan Guru SMA Muhammadiyah Malino melakukan penjaringan Calon Kepala Sekolah, Ahad (12/5).

Dimulai pukul 08.00 dengan pengajian dan petunjuk teknis dari tim yang diutus Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Gowa.

Example 300x600

Salah satu anggota tim, Akhmad Firdaus dalam pengajiannya berpesan agar semua pihak menjaga kebersamaan dengan semangat berkemajuan di bawah pimpinan yang diberi amanah.

Basri B. Mattayang (Wakil Ketua PDM Gowa koordinator Majelis Dikdasmen dan PNF) saat memberikan petunjuk teknis mengatakan bahwa ini hanya awal dari serangkaian proses. Keputusan akhir adalah SK Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan.

Petunjuk teknis juga dilengkapi penjelasan lebih rinci oleh Ahmad Sakti dan Marwan Ma’ruf (anggota tim yang juga Ketua dan sekretaris Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Gowa).

Pukul 10.00 WITA, PCM dan Dewan Guru melakukan pertemuan di ruangan khusus untuk menjaring tiga bakal calon.

Setelah shalat dhuhur dan santap siang, tim PDM melakukan uji terhadap ketiga orang bakal calon.

Mahfuddin Gassing, Ketua PCM Malino kemudian mengucapkan terima kasih kepada PDM dan semua pihak yang mendukung sehingga proses penjaringan berlangsung dengan baik.

*Tim PDM Gowa*

1. Basri B. Mattayang, S.Pd, Gr Koordinator

2. Halim, S.Pd., M.Pd Sekertaris

3. Muh. Bahar Bombang, S.Pd Anggota penguji materi Kepemimpinan

4. Akhmad Firdaus Anggota penguji materi Al-Islam dan Ke-Muhammadiyah-an

5. Dr. H. Ahmad Sakti, M.Pd. Anggota penguji materi Visi Misi Kepala Sekolah

6. Drs. Marwan Ma’ruf, M.Pd Anggota penguji materi Administrasi

7. Drs. Kamaruddin, M.Pd Anggota penguji Kompetensi Kepala Sekolah

8. Drs. H. Khaerun Abdul Wahab, M.Pd. Anggota penguji materi Baca Tulis Al-Qur’an

9 Akbar S.Pd., M.Pd. Anggota penguji materi Administrasi

10. H. Mahfuddin Gassing S.E Anggota penguji materi Komitmen Terhadap Pengembangan Cabang dan Ranting

(Surat tugas PDM Gowa Nomor : 005/TGS/III.0/B/2024 tanggal 03 Dzulqaidah 1445 H / 11 Mei 2024 M).

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply