Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Pembukaan Kemah Tahfidz, Ketua PDPM Bantaeng Ungkap Sosok Ilham Syah Azikin

×

Pembukaan Kemah Tahfidz, Ketua PDPM Bantaeng Ungkap Sosok Ilham Syah Azikin

Share this article

KHITTAH.CO, Bantaeng– Ketua Pimpinan Daerah (PD) Pemuda Muhammadiyah (PM) Bantaeng menyerahkan cenderamata kepada Bupati di Lapangan Pantai Marina, Bantaeng, pada Ahad, 25 Desember 2022.

Saripuddin selaku ketua PD PM Bantaeng mengungkapkan bahwa penyerahan tersebut sebagai ungkapan terima kasih kepada Bupati.

“Itu apresiasi dari kami, karena telah mendukung Kemah Tahfidz dan Bahasa V Pondok Pesantren Muhammadiyah se-Sulawesi Selatan. Beliau sangat berperan aktif dalam menyukseskan kegiatan-kegiatan Muhammadiyah,” kata Saripuddin.

Ia mengatakan bahwa dalam kegiatan tersebut pemerintah memberikan bantuan dan akses penting dalam melancarkan kegiatan.

“Lapangan Seruni untuk pembukaan dan tempat pawai, gedung Balai Kartini untuk seminar, armada mobil tangki air untuk suplai air bersih di arena perkemahan. Kemudian, peralatan masak pun disediakan, seluruh tempat wisata yang berada di Bantaeng juga digratiskan. Itu semua untuk kegiatan kita,” jelas Saripuddin.

Kemudian, dalam pertemuan itu, ia mengatakan bahwa Ilham Syah Azikin memiliki tekad agar kampus Muhammadiyah dapat berdiri di Bantaeng.

“Dalam sambutannya, Pak Bupati siap menjadi yang ke 14 untuk pendirian kampus Muhammadiyah. Hal itu, perlu kita sambut dengan baik, harus segera dilaksanakan,” ucap dia.

Dalam wawancaranya, Saripuddin membeberkan bahwa pemerintah akan menyediakan tanah untuk membangun kampus Muhammadiyah.

“Ini karena, memang, Muhammadiyah telah berkontribusi besar untuk Bantaeng. Bahkan, pihak pemerintah meminta bantuan anak kedokteran Unismuh untuk melakukan riset terkait tingkat kekebalan tubuh masyarakat Bantaeng. Hasil riset tersebut dijadikan bahan pertimbangan dalam mengambil kebijakan,” jelas Saripuddin.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa Ilham Syah Azikin memberi dukungan dalam menggembirakan Muktamar Muhammadiyah 48.

“Beliau menerapkan filosofis lambang Bantaeng dalam kehidupannya. Rantai sebagai lambang perikemanusiaan, hubungan antar manusia, dan lingkaran rantai menggambarkan kedaulatan rakyat. Ia selalu berada di sisi rakyat,” ungkap dia.

Pada kesempatan itu, ketua PD PM Bantaeng ini berharap akan ada banyak sosok seperti Ilham Syah Azikin.

“PDM Bantaeng saat ini sedang gencar melakukan program 1 Desa 1 Tahfiz. Dalam sambutan tadi, Bupati mengatakan hal itu terlalu kecil, makanya cepat disepakati. Itu menandakan Pak Ilham tidak berpikir panjang persoalan umat,” tutup Saripuddin.

(Adim)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply