Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Resmi Dilantik, KORKOM dan LSO IMM Gowa Siap Berdampak

×

Resmi Dilantik, KORKOM dan LSO IMM Gowa Siap Berdampak

Share this article

KHITTAH.CO, Gowa- Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Gowa resmi melantik koordinator komisariat (Korkom) dan Lembaga Semi Otonom (LSO) periode 2022—2023.

Pelantikan tersebut bertempat di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah (Pusdam) Gowa, Rabu, 9 November 2022.

Kegiatan dengan tema “Optimalisasi Kinerja Organisasi Wujudkan Kolektivitas Gerakan” ini dihadiri oleh Ayahanda dan seluruh kader IMM Kabupaten Gowa.

Kegiatan tersebut melantik 2 Korkom dan 2 LSO. Dalam hal ini, Korkom Sultan Alauddin dan Korkom Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. Adapun LSO yang dimaksud, yakni Media Informasi Gowa (MEDIGO) dan Darul Ahdi wa Syahadah (DAS) Institut.

Dalam Sambutan, Syarifuddin Kulle selaku ayahanda PC IMM Gowa mengatakan bahwa Korkom dan LSO harus paham posisi.

“Saya ucapkan selamat dan sukses atas pelantikan. Selamat kepada Korkom dan Lembaga Semi Otonom PC IMM Gowa. Korkom dan LSO harus memahami bahwa Anda bagian dari, unsur pimpinan cabang. Kalian adalah orang cabang. Mereka bagian dari PC, unsur cabang IMM Gowa,” tegas Kepala Bagian Perundang-undangan dan Sekretariat DPRD Kabupaten Gowa ini.

Pada kesemptan itu, Annisa Fitri selaku Ketua Umum (Ketum) PC IMM Gowa mengatakan bahwa perlu ada penataan dan penguatan dalam tubuh PC. “6 bulan kita telah berjalan dengan berbagai evaluasi. Hal tersebut tentu menyadarkan kita akan pentingnya penguatan dan penataan,” ungkap Annisa.

Ia mengungkapkan bahwa Korkom dan LSO merupakan wadah kader dalam berdakwah amar ma’ruf nahi munkar. “Ini bukan untuk merampingkan struktur organisasi. Namun, bagaimana, supaya, kemudian kita memberdayakan kader-kader IMM. Hal itu, agar sesuai dengan bakat ataupun potensi masing-masing kader,” jelas Annisa.

Dalam kegiatan tersebut, Annisa berharap dengan adanya terobosan baru itu, proses kaderisasi IMM akan membludak di Gowa.

“Harapan kami, ke depan Korkom mampu memetakan dan mengembangkan komisariat. Dalam hal ini, komisariat dalam naungan Korkom Sultan Alauddin perlu mendapat perhatian khusus. Sehingga, komisariat tersebut akan mampu berdiri tegak,” tegas Ketum PC IMM Gowa ini.

Selanjutnya, ia menambahkan bahwa seluruh LSO harus mampu bersinergi, menjadi tombak utama dalam menciptakan kader yang berkualitas.

“Seluruh LSO harus saling membangun, itu wajib kita upayakan. Banyak hal yang dapat menciptakan eksistensi IMM Gowa. Hal itu dapat kita upayakan, melalui media, tulisan, karya, dan kerja  nyata. Teman-teman yang memiliki minat dalam sosial politik, agama, pendidikan, silakan terjun dan berbuat, kami siap wadahi. LSO dan Korkom siap terjun membersamai,” kata dia.

Kemudian, pada kesempatan itu, Annisa mengungkapkan bahwa IMM Gowa memiliki senior berkualitas yang siap mendukung.

“IMM Gowa memiliki senior, ayahanda, dan ibunda yang sudah terjun, terlibat dalam berbagai bidang. Oleh sebab itu, tiada keraguan lagi bagaimana kualitas mereka. Teman-teman silakan undang, datangi, mereka pasti terbuka, selalu menerima kita. Oleh sebab itu, yang harus dilakukan saat ini adalah pemetaan. Minat kader perlu kita wadahi sesuai keinginan kader. Sehingga, mereka dapat belajar dan berkembang,” tutup Annisa.

 (Kasmawati/Adim)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UNISMUH MAKASSAR

Leave a Reply