Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Lewat Bakti Sosial, IPKRP Harap Pemuda Lebih Peduli Sesama

×

Lewat Bakti Sosial, IPKRP Harap Pemuda Lebih Peduli Sesama

Share this article

KHITTAH.CO, Gowa – Ikatan Pemuda Kreatif Romang Polong (IPKRP) kembali menggelar kegiatan bakti sosial serta turun langsung membagikan makanan kepada setiap pengendara motor yang ada di jalan, Sabtu (28/11/2020).

Ketua Panitia Kegiatan, Muhammad Alif Fatahilla menjelaskan bahwa kegiatan merupakan bagian dari program kerja tahunan dan memasuki akhir tahun IPKRP melaksanakan kegiatan ini dalam rangka untuk berbagi kepada sesama.

“Pada bakti sosial kali ini, kami mengadakannya di Panti Asuhan Nur Faisal, di Jalan Ichsan Yasin Limpo Keluraha Romang polong, dan melanjutkan membagikan makanan di Jl Mustafa Daeng Bunga dengan tidak lupa menerapkan protokol kesehatan,” tuturnya.

Lebih lanjut ia mengungkapkan jika ke depan tetap akan ada kegiatan yang akan kembali dilaksanakan oleh IPKRP

Terakhir, Alif berharap dengan adanya kegiatan ini dapat memantik semangat generasi muda untuk terus peduli terhadap sesama serta masyarakat dapat semakin sejahtera ke depannya.

“Semoga kegiatan ini bisa memantik semangat anak muda untuk peduli terhadap sesama, dan masyarakat juga semakin sejahtera,” tutupnya.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply