Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

93 Mahasiswa Fakultas Pertanian Ikuti Pembekalan Kuliah Kerja Profesi

×

93 Mahasiswa Fakultas Pertanian Ikuti Pembekalan Kuliah Kerja Profesi

Share this article
Dekan Fakultas Pertanian Unismuh Makassar Dr Andi Khaeriyah.

KHITTAH.CO, MAKASSAR – Fakultas Pertanian menggelar Pembekalan Kuliah Kerja Profesi (KKP) Universitas Muhammadiyah Makassar Tahun Akademik 2021/2022 sebagai bentuk persiapan kegiatan dilapangan.

Kegiatan KKP tersebut digelar Aula Fakultas Pertanian Unismuh Makassar, Senin 14 Februari 2022

Dekan Fakultas Pertanian Dr Andi Khaeriyah dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini dalam rangka memberi pemahaman kepada peserta KKP agar mahasiswa nantinya dilapangan melaksanakan kegiatannya sesuai dengan porsi program studinya masing-masing untuk berkolaborasi dengan masyarakat.

“Kepada semua peserta Kuliah Kerja Profesi (KKP) bahwasanya Peserta KKP harus membangun kerja sama dengan semua pihak baik terutama dilokasi KKP, dan tentunya bekerja dilapangn harus sesuai dengan Profesi jurusan nya sehingga terarah semua program kerjanya serta mahasiswa diharapkan akan memperoleh pengalaman hidup bermasyarakat serta dapat mengembangkan dan menerapkan pengetahuan akademik,”ungkapnya.

Dekan FP ini melanjutkan, keberhasilan program kegiatan diukur dari sejauh mana mahasiswa mempunyai pemahaman permasalahan yang ada dalam masyarakat, mencari alternatif solusinya,

“Melakukan sosialisasi, komunikasi, dan koordinasi dengan berbagai pihak untuk merealisasikan solusi yang dipilihnya,” tandasnya.

Selanjutnya Sahlan SP M Si selaku Ketua Panitia Pelaksana KKP memberi gambaran bahwa kegiatan KKP di ikuti peserta sebanyak 93 orang yang terdistribusi adalah 4 Prodi diantaranya Prodi Agribisnis, Agroteknologi Budidaya Perairan dan Kehutanan.

“Lokasi Kuliah Kerja Profesi akan ditempatkan di Dua lokasi yang berbeda diantaranya adalah Kabupaten Gowa dan Kabupaten Enrekang,” sambungnya.

(Rls)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply