Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaOrtom

Mentan RI Hadiri Pengukuhan PD IPM Kota Makassar, Titip Pesan dan Bagi Hadiah

×

Mentan RI Hadiri Pengukuhan PD IPM Kota Makassar, Titip Pesan dan Bagi Hadiah

Share this article
Momen Mentan RI Andi Amran Sulaiman membawakan sambutan sembari berbagi hadiah kepada kader IPM Kota Makassar. (Istimewa)

KHITTAH.CO, MAKASSAR – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kota Makassar menggelar pengukuhan di Aula AAS Building PT Tiran Group, tepatnya di Jalan Urip Sumoharjo No. 3, Sabtu, 20 Juli 2024. Pengukuhan itu pimpinan baru periode 2023-2025 itu menghadirkan Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman.

Amran menyampaikan pesan kepada kader IPM, termasuk pimpinan yang baru dikukuhkan agar giat belajar dan mempersiapkan diri memasuki tahun bonus demografi.

“Kader-kader IPM mulai mempersiapkan diri mulai dari sekarang untuk menghadapi Indonesia Emas 2045,” ujar Amran saat berkesempatan membawakan sambutan.

Menurut dia, semua generasi muda kini berpotensi menjadi tokoh. Karena itu, ia mengajak kader IPM untuk memperbanyak doa dan bekerja lebih giat.

“Aktivis itu sudah harus lebih banyak eksekusi dibandingkan diskusi,” pinta Amran.

 “Kader-Kader IPM mulai mempersiapkan diri mulai dari sekarang untuk menghadapi Generasi Emas 2045, menurutnya siapa saja diantara kita bisa menjadi orang besar di kemudian hari. Oleh karena itu, cara terbaik yang bisa kita lakukan sebagai kader adalah mengimplementasikan do’a dengan kerja keras. Aktivis itu seharusnya sudah harus lebih banyak eksekusi dibandingkan diskusi” kata Amran.

Amran lalu menceritakan pengalaman singkat hidupnya dari kecil, remaja, mahasiswa hingga menjadi Menteri.

Usai membawakan sambutan, Amran lalu membagikan hadiah kepada beberapa orang kader IPM Kota Makassar. Khususnya kader hafidz Al Qur’an dan yatim piatu.

Terpisah, Ketua Umum PD IPM Kota Makassar Ashabul Kahfi menegaskan kesiapannya menjalin kerja sama dengan pemerintah. Termasuk, kata Kahfi, ia tak sungkan bergandengan tangan dengan pihak swasta demi berkontribusi untuk Kota Makassar.

“Di periode ini kami mengambil tema ‘Menapak Era Baru IPM Kota Makassar’. Kami siap berkolaborasi dengan semua instansi di pemerintahan dan pihak swasta untuk mewujudkan tujuan dan cita-cita IPM. Sekarang kami sudah harus memastikan Pelajar Muhammadiyah berdampak dan berdaya untuk kepentingan yang lebih luas”, tutur dia. (Rls)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner ITKESMU SIDRAP

Leave a Reply