Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaMuhammadiyahPendidikanTabligh

Bawakan Kultum di Masjid Unismuh, Aktifis Dakwah Palestina Dr. Ali Abu Shofiyan Berpesan Begini

×

Bawakan Kultum di Masjid Unismuh, Aktifis Dakwah Palestina Dr. Ali Abu Shofiyan Berpesan Begini

Share this article
Pendakwah asal Palestina Dr. Ali Abu Shofiyan bersama para pimpinan Unismuh Makassar

KHITTAH.CO, MAKASSAR– Aktifis Dakwah Islam asal Palestina, Dr. Ali Abu Shofiyan membawakan kultum usai salat Dhuhur di Masjid Subulussalam Al Khoory Unismuh Makassar, Rabu (18/12/2019).

Saat membawakan kultum dalam bahasa diterjemahkan oleh Dr. Ilham Muchtar, LC, MA, yang sehari-hari adalah Kaprodi Ahwal Syaksiyah FAI Unismuh Makassar.

Pada ceramahnya, dia berpesan kepada pemuda agar mampu menjadi generasi yang membawa risalah Islam.

“Pemuda harus senantiasa menjadi  pilar perubahan di tengah masyarakatnya,” ujarnya.

Selain itu dijelaskan kalau Palestina sampai kini masih dijajah Israel. Sudah diketahui bersama soal keutamaan Palestina yang menjadi kiblat pertama umat Islam yakni di Masjid Aqsa Palestina.

“Tragedi yang sedang terjadi di Palestina adalah penghancuran generasi di Palestina. Saat ini Israil juga gencar hilangkan rasa cinta kepada Masjid Aqsa, termasuk letak Masjid Aqsa ada yang tertulis berada di Turki dan dan Gaza,” tuturnya.

Turut hadir Rektor Unismuh Makassar, Prof. Dr. Abdul Rahman Rahim, SE., MM, Ketua BPH Unismuh Makassar, Dr Ir Syaiful Saleh, M.Si.Direktur PPs-Unismuh Makassar, Dr.H Darwis Muhdina, M.Ag.Ketua PMB Unismuh Makassar, Dr. Bahrun Amin, M.Si.(maruf/Yahya).

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply