Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
AUM PendidikanBerita

Puluhan Pelajar UPT SMAN 2 Kunjungi Wisata Kampus di IAIM Sinjai

×

Puluhan Pelajar UPT SMAN 2 Kunjungi Wisata Kampus di IAIM Sinjai

Share this article

KHITTAH.CO, SINJAI – Puluhan siswa dari UPT SMAN 2 Sinjai kembali melakukan Kunjungan Wisata Kampus di Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai dalam rangka sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), Kamis 24 Februari 2022 pagi.

Dijemput dengan kendaraan mobil sejak pagi, puluhan siswa kelas XII SMAN 2 Sinjai ini datang sebagai perwakilan kelas masing-masing.

Keterangan yang diberikan Ketua Panitia PMB IAIM Sinjai, Dr. Suriati, M.Sos.I. Kehadiran puluhan siswa dari SMAN 2 Sinjai ini merupakan rombongan ke-5, setelah sebelumnya dikatakannya sudah ada lebih dari 5 sekolah yang datang di program Wisata Kampus IAIM Sinjai.

“Ini memang kita sudah jadwal, dan hari ini jatah untuk SMAN 2 Sinjai yang wisata kampus di IAIM, setelah adanya koordinasi dengan pihak sekolah,” katanya.

Lebih lanjut kata Suriati, masih akan ada SMA/SMK sederajat di Sinjai, yang bakal melakukan Wisata Kampus dengan tujuan memperkenalkan langsung kepada siswa, keunggulan dan fasilitas yang dimiliki IAIM Sinjai.

“Kehadiran IAIM, menjadi solusi bagi pelajar di Kabupaten Sinjai, setelah lulus sekolah bisa melanjutkan kuliah di daerah dengan biaya terjangkau dan fasilitas yang cukup memadai, karena disini kita punya program unggulan dan banyak beasiswa,” lanjut Suriati.

Sementara itu, Adam siswa Kelas XII SMAN 2 Sinjai, mengaku mendapatkan kesan positif setelah menginjakkan kakinya di kampus IAIM, Ini pertama kali kesini dengan fasilitas dan gedung kampus IAIM Sinjai memang unggul.

Dari pantauan media, masing-masing Ketua dan Sekretaris Prodi di FTIK, FUKIS dan FEHI melakukan sosialisasi kepada puluhan pelajar, termasuk menyampaikan prospek kerja 11 Prodi yang ada di IAIM Sinjai.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner ITKESMU SIDRAP

Leave a Reply