Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Pendidikan

Bersama 4 PTMA Lainnya, Unismuh Makassar Jalin MoU Dengan Ateneo de Davao University Filipina

×

Bersama 4 PTMA Lainnya, Unismuh Makassar Jalin MoU Dengan Ateneo de Davao University Filipina

Share this article

KHITTAH.CO, FILIPINA – Sebanyak 5 delegasi Perguruan Tinggi Muhammadiyah-Aisyiyah (PTMA) menjalin kerjasama dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) dengan Ateneo de Davao University (ADDU) Filipina, Rabu 31 Agustus 2022 di Filipina.

Kelima PTMA tersebut, yakni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) yang juga menggandeng Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka (UHAMKA), Universitas Muhammadiyah (UM) Bangka Belitung, dan Sekolah Tinggi Farmasi Cirebon.

Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) UMY, Dr Arofiati, memimpin PTMA delegasi dalam pertemuan tersebut untuk menyampaikan program kerjasama.

Dia menyampaikan bahwa UMY menggandeng 4 PTMA lainnya untuk menjadi mitra bersama dalam program Lecturers Exchange (pertukaran dosen), Students Exchange (pertukaran mahasiswa), dan Pengabdian Masyarakat.

Unismuh Makassar sendiri mendorong program bersama dalam hal pengiriman dosen dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM).

Program tersebut rencananya melibatkan Lembaga Penelitian Pengembangan dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP3M) Unismuh Makassar dan Fakultas.

Diketahui 4 fakultas Unismuh Makassar akan segera memperkuat kerjasama tersebut dalam bentuk Memorandum of Agreement (MoA). Adapun dokumennya tengah dalam proses pengajuan dan review oleh LPBKUI (Lembaga Pengembangan Bahasa, Kerjasama, dan
Urusan Internasional).

Sementara itu, pihak ADDU yang dihadiri langsung oleh President Rev. Fr. Joel E Tabora, menyambut dengan terbuka peluang kerjasama yang dipaparkan oleh setiap PTMA delegasi.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply