Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita

Pemasangan Portal Jadi Cara Pemuda Desa Kabba Minimalisir Penularan Covid-19.

×

Pemasangan Portal Jadi Cara Pemuda Desa Kabba Minimalisir Penularan Covid-19.

Share this article
Aktivitas pemasangan portal (foto:ist)

KHITTAH.CO, PANGKEP – Pemuda Desa Kabba Kabupaten Pangkep bersama pemerintah desa setempat bergotong royong memasang portal di setiap lorong yang menjadi pintu masuk desa pada Minggu (29/03/2020)

Pembuatan portal ditujukan guna mencegah dan memutus penyebaran Covid-19 agar tidak menular masuk ke kampung.

“Alasan lainnya adalah ingin membatasi arus keluar masuk di Desa Kabba. Mengingat letaknya yang strategis sehingga masyarakat luar daerah banyak melintas baik untuk memancing, berdagang atau silaturahmi dengan keluarga disini” Ujar Nurhasan Ali selaku Kepala Dusun II Kabba.

Pemasangan portal dinisiasi oleh pemerintah desa bersama seluruh elemen pemuda yang dikomandoi oleh salah satu tokoh nya, Zaenal Abidin.

Muabbir selaku pemuda yang turut aktif berharap pemasangan portal menjadikan masyarakat lebih waspada agar mengurangi aktivitas di luar rumah demi mencegah masuknya Covid-19.

Ditemui disela kegiatan, PJ Kepala Desa Kabba, Muhammad Syukur sangat mengapresiasi kepedulian pemuda karena tanggap terkait persoalan pandemi ini. (Asy)

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

  • Klik Banner UIAD

Leave a Reply