Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
AUM PendidikanBerita

Peserta PKM TM II Jeneponto Massifkan Gerakan Al-Maun

×

Peserta PKM TM II Jeneponto Massifkan Gerakan Al-Maun

Share this article

KHITTAH.CO, JENEPONTO – Pelatihan Kader Muda Taruna Melatonin Dua (PKM TM II) oleh PD IPM Jeneponto yang digelar mulai Ahad-Jumat, 26-31 Desember 2021 di MTS/MA Muhammadiyah Tanetea Kab. Jeneponto.

Peserta turun ke masyarakat untuk berbagi sembako dan makanan jadi sebagai bentuk aktualisasi gerakan Al-Maun, Jumat 31 Desember 2021.

Adapun lokasi yang ditempati berbagi yaitu ada 2 rumah warga, tukang becak, pangkalan ojek, panti asuhan muslihah Aisyah Jeneponto, masyarakat yang tidak mampu yang berpusat di kecamatan tamalatea Kab.Jeneponto.

Aksi berbagi ini bertujuan untuk membangun rasa kepedulian pelajar terhadap masyarakat yang membutuhkan perhatian dan uluran dari berbagai kalangan.

Master Of Training, Muh. Resky menuturkan bahwa alumni Kader Taruna Melati II itu harus mampu membangkitkan kesadaran sosial dan kesalehan sosial dalam kehidupan sehari-hari.

“Menerapkan nilai-nilai Muhammadiyah dalam lingkungan sosialnya salah satu contohnya gerakan Al-Maun yang dicontohkan oleh KH Ahmad Dahlan,” ucap Master Of Training, Muh Resky.

Salah satu Peserta PKM TM II menyampaikan .ateri yang telah kami dapatkan selama mengikuti pelatihan in kemudian dipraktekkan langsung di masyarakat sehingga alumni TM II ini bisa bermanfaat di lingkungan masyarakat.

“Mudah-mudahan apa yang kami berikan meskipun jumlahnya tidak begitu besar semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat dan panti asuhan,” kata salah satu peserta tersebut.

Pembina Panti Asuhan, Mallu turut mengucapkan terima kasih telah berkunjung ke panti asuhan ini untuk melihat santri yang ada dan mudah-mudahan apa yang diberikan kepada ini bermanfaat dan bernilai ibadah disisi allah.

KAMPUS MUHAMMADIYAH DI SULSEL

Leave a Reply